Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hamil Anak Pertama, Shandy Aulia: Enggak Ada Ngidam

Kompas.com - 29/08/2019, 20:27 WIB
Andika Aditia,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Shandy Aulia diketahui saat ini sedang mengandung anak pertamanya yang sudah berusia 12 minggu.

Saat mengetahui dirinya hamil sejak 5 Juni 2019 lalu, Shandy merasa hal itu begitu spesial karena sudah ia nanti selama 7,5 tahun pernikahannya.

Shandy pun bersyukur saat ini kandungannya dalam kondisi sehat, bahkan ia belum merasakan momen mengidam.

"Enggak ada ngidam, semuanya healthy (kondisinya) aja sih," ujar Shandy dalam jumpa pers di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (29/8/2019).

Namun, Shandy belum mau menceritakan lebih jauh perihal kondisi kehamilannya saat ini.

Baca juga: Cerita Shandy Aulia dan Kehamilannya

"Enggak ada ngidam segala macam. Thank you ya buru-buru," tutupnya sambil bergegas.

Sebelumnya, Shandy Aulia mengaku sudah menyiapkan nama untuk calon anaknya.

Bahkan, nama itu sudah disiapkan Shandy sejak ia resmi menikah.

"Nah ini uniknya, sebenarnya kalau nama sudah punya dari saya awal nikah, aneh kan," ucap Shandy saat ditemui di gedung Trans TV, Tendean, Jakarta Selatan, Senin (17/6/2019).

Nama tersebut diambil dari nama seorang tokoh di serial televisi kegemaran Shandy dan suami.

"Jadi kita ada satu film yang kita suka banget, kita enggak usah sebutin film apa, TV series dari Amerika. Kami suka banget karakter cewek itu," kata Shandy.

Baca juga: David Ungkap Alasan Menikahi Shandy Aulia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com