Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selain Ria Ricis, Para Pesohor Ini Juga Pernah Bikin Video Makan Gurita Hidup

Kompas.com - 01/09/2019, 15:00 WIB
Sherly Puspita,
Dian Maharani

Tim Redaksi

Pengalaman itu dibagikan Jisun dalam video berjudul "MUKBANG EXTREME KOREAN FOOD!!".

Baca juga: Klarifikasi Ria Ricis Soal Konten Makan Gurita Hidup yang Tuai Kontroversi

4. Daniel Danxev

Daniel Danxev merupakan salah satu YouTuber yang juga pernah membuat konten makan gurita dalam kondisi hidup. 

Ia memberi judul "VLOG KOREA I Eps 3. MAKAN GURITA HIDUP DI KOREA, MENTAH!!" pada video yang diunggah pada tanggal 20 Juli 2016.

Saat itu ia membagikan cerita perjalannannya ke Korea dan mencoba salah satu makanan ekstrim di sana, gurita hidup.

Baca juga: Ria Ricis Makan Gurita Hidup, Ini Bedanya dengan Sannakji Hidangan Gurita Hidup Khas Korea

Sama seperti Ria Ricis, Daniel memakan gurita dalam keadaan hidup dan masih tampak aktif bergerak.

Dalam video tersebut Daniel tampak cekatan memakan gurita hidup tersebut.

"Enak banget. Jadi lucu banget pas di mulut atas lo , langit-langit mulut lo, lidah lo, gigi lo semua disedot sama dia. Tapi lama-kelamaan putus kan dia punya tentakel tapi masih bisa nyedot begitu. Jadi agak bahaya kalau dimakan tanpa dipotong," papar Daniel. 

Tangkapan layar kanal YouTube Korea Reomit.Tangkapan layar kanal YouTube Korea Reomit. Tangkapan layar kanal YouTube Korea Reomit.

5. Korea Reomit

Korea Reomit adalah kanal YouTube milik YouTuber asal Korea Jang Hansol yang terkenal karena fasih berbahasa Indonesia dan memiliki logat medok seperti masyarakat Jawa.

Dalam video berjudul "MAKAN GURITA HIDUP !! INI UGET-UGET DALAM MULUT!" yang diunggah pada 14 November 2018, ia membagikan pengalamannya menyantab daging bayi gurita yang masih hidup.

Namun ia telah memotongnya kecil-kecil baru kemudian memakannya. 

Potongan-potongan gurita tersebut masih tampak bergerak. Namun Jang Hansol mengaku sangat menyukai cita rasanya.

Menurutnya memakan daging mentah merupakan hal yang biasa bagi masyarakat Korea. 

Dalam video tersebut Jang Hansol juga menyebutkan tips-tips memilih daging gurita yang baik dan lezat dikonsumsi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com