Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kenakan Jas, Seungri Diperiksa Lagi untuk Kasus Perjudian

Kompas.com - 24/09/2019, 18:50 WIB
Kistyarini

Editor

KOMPAS.com - Mantan member boyband BIGBANG Seungri kembali diperiksa polisi atas kasus dugaan perjudian di luar negeri, Selasa (24/9/2019).

Mengenakan setelan jas, pemuda bernama asli Lee Seung Hyun itu tiba di kantor polisi di Seoul sekitar pukul 10.40 waktu Korea.

Setiba di kantor polisi, Seungri berjalan cepat masuk gedung kantor polisi tanpa menjawab pertanyaan wartawan.

Ini merupakan pemeriksaan kedua Seungri dalam kasus dugaan perjudian. Ia sebelumnya diperiksa pada 28 Agustus lalu.

Baca juga: Yang Hyun Suk dan Seungri Jadi Tersangka Kasus Dugaan Perjudian

Ketika itu ia meminta maaf karena telah menimbulkan kekhawatiran banyak orang karena tuduhan itu.

Bulan lalu, Seungri dan mantan CEO YG Entertainment Yang Hyun Suk ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan perjudian di luar negeri.

Baca juga: Pendiri YG Entertainment yang Hyun Suk Diperiksa Sehari setelah Seungri

Mereka dikenai pasal pelanggaran undang-undang transaksi mata uang asing.

Sebelum menghadapi kasus tersebut, Seungri menghadapi perkara penggelapan dan penyediaan jasa prostitusi.

Setelah berbagai tuduhan itu, Seungri memutuskan mundur dari dunia hiburan, termasuk meninggalkan grup yang membesarkan namanya, BIGBANG.

Baca juga: Seungri Eks BIGBANG Gagal Diperiksa Polisi Hari Ini, Ada Apa?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau