KOMPAS.com - Agensi yang menaungi Won Bin langsung memberi klarifikasi soal gosip aktor itu pensiun dari dunia akting untuk berfokus sebagai model.
Seperti dikutip dari Koreaboo, Rabu (25/9/2019), agensi menyatakan kabar itu merupakan kesalahpahaman.
"Dari sudut pandang pihak pengiklan, kami percaya ia diminta menyatakan diri sebagai model ketimbang aktor karena dampak promosinya akan lebih besar," kata agensi Won Bin.
Gosip Won Bin pensiun merebak setelah pihak perusahaan pemilik merek busana golf itu meminta media tidak menulis Won Bin sebagai aktor melainkan sebagai model.
Menurut perusahaan tersebut, itu atas permintaan agensi Won Bin.
"Pihak perusahaan menyebut kami yang meminta Won Bin tidak disebut sebagai aktor. Kami rasa pernyataan mereka tidak tepat. Kami tidak pernah mengucapkan itu," lanjut agensi tersebut.
Pihak Won Bin mengaku bingung dengan yang terjadi. Menurut mereka, media berhak menyebut profesi Won Bin, sebagai aktor atau model.
"Dia seperti dipaksa pensiun," lanjut agensi itu.
Meski demikian, pihak Won Bin tidak menanggapi serius soal tersebut.
Baca juga: Karena Iklan Golf, Won Bin Digosipkan Pensiun dari Akting
"Ini kali pertama kami mengalami yang seperti ini, jadi kami sangat terkejut. Namun kami hanya bisa tertawa," ujar pihak Won Bin.
Agensi itu menegaskan semua itu hanya kesalahpahaman. Won Bin, katanya, akan kembali sebagai aktor.
Sebelumnya diberitakan, kabar Won Bin pensiun muncul setelah peluncuran iklan busana perlengkapan golf baru-baru ini.
Baca juga: Lee Seung Gi Terekam Jajan Cenil Mbah Satinem Saat ke Yogyakarta
Gara-garanya pemilik merek busana golf itu meminta media untuk tidak menyebut Won Bin sebagai aktor dalam berita-beritanya.
"Dengan rasa hormat, kami meminta satu hal. Kami minta maaf, tolong tidak menggunakan kata aktor (untuk Won Bin) dalam berita-berita Anda," kata pihak merek busana tersebut kepada wartawan.
"Itu atas permintaan agensi Won Bin," lanjut juru bicara perusahaan tersebut.
Permintaan itu mengejutkan dan mendapat tanggapan serius dari media. Mereka berspekulasi Won Bin benar-benar pensiun dari dunia akting.
Baca juga: Gara-gara Song Hye Kyo dan Song Joong Ki, Artis Drama Korea Kena Denda jika Bercerai
Dugaan itu memiliki dasar kuat. Won Bin sudah cukup lama tidak berakting. Sudah hampir 10 tahun ia tidak membintangi drama televisi maupun film layar lebar.
Proyek terakhirnya adalah film Man from Nowhere yang dirilis pada 2010.
Sepanjang sembilan tahun terakhir, Won Bin lebih berfokus menjadi bintang iklan.
Baca juga: Resmi Cerai dari Song Joong Ki, Song Hye Kyo Ungkap Rencana Masa Depan
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.