SENTUL, KOMPAS.com - Hujan cukup deras mengguyur kawasan Sentul International Convention Center (SICC) Sentul, Bogor, Jawa Barat, Selasa malam (8/10/2019).
Tempat tersebut menjadi area pertunjukan konser tunggal penyanyi muda asal Kanada, Shawn Mendes, yang bertajuk Shawn Mendes: The Tour Asia.
Pantauan Kompas.com, hujan deras mengguyur kawasan SICC sejak pukul 18.00 WIB.
Para penonton yang membawa kendaraan, harus berjuang menembus kemacetan parah selepas gerbang pintu tol Sentul Selatan.
Baca juga: Hal-hal yang Dilarang di Konser Shawn Mendes di Indonesia, Salah Satunya Tas Ransel
Mereka juga terpaksa harus berbasah-basahan untuk sampai ke gedung SIICC yang cukup jauh dari area parkir.
Ada yang menggunakan payung, jas hujan, penutup plastik di kepala, ada pula yang lenggang menerabas guyuran hujan.
Di lokasi konser, tampak ribuan penonton begitu tertib memasuki area konser yang berkonsep tempat duduk, bukan festival seperti kebanyakan konser lainnya.
Baca juga: Sebelum Nonton, Simak Fakta dan Larangan Konser Shawn Mendes di Indonesia
Konser ini digelar sebagai rangkaian tur Asia Shawn dimulai di Bangkok, Thailand pada 1 Oktober 2019.
Setelah itu Mendes menuju Singapura, Kuala Lumpur, Jakarta, Manila, Macau, dan Tokyo.
Konser ini diselenggarakan oleh AEG Present, MTG, PK Entertainment, dan Sound Rhythm selaku promotor.
Baca juga: Shawn Mendes Konser Malam Ini, Simak Imbauan dan Larangannya
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.