Sementara sebagian penonton yang sudah di gedung konser berteriak histeris dan menyebut nama Shawn Mendes berkali-kali.
Baca juga: Shawn Mendes Bilang Jakarta, Penonton Berseru Bogor
Penonton tinggalkan tempat duduk
Tepat pukul 20.25 WIB, Shawn Mendes menggebrak dengan "Lost In Japan sebagai lagu pertamanya.
Gerak lincah dan enerjik penyanyi asal Kanada ini membuat penonton ikut bersemangat. Mereka pun ikut bernyanyi bersama.
Uniknya, penonton barisan depan meninggalkan tempat duduk mereka.
Dengan dibatasi barikade besi, mereka menggeruduk barisan depan untuk mengabadikan gambar video.
Sementara penonton barisan tengah dan belakang tidak bisa berbuat banyak karena ada pembatas.
Baca juga: Hal-hal yang Dilarang di Konser Shawn Mendes di Indonesia, Salah Satunya Tas Ransel
Sambil asyik menikmati nyanyi Shawn Mendes, mereka lebih memilih berdiri dan bernyanyi bersama. Sebagian dari mereka juga mengabadikan gambar video dari kejauhan.
Lampu flash yang diberikan panitia kepada penonton di pintu masuk pun kerlap-kerlip nyala dengan warna beragam.
Sebuah pesan
Shawn memberikan pesan kepada para penggemarnya yang hadir dalam konsernya di Indonesia. Ia pun memberikan pesan kepada penonton yang didominasi remaja putri tersebut
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan