JAKARTA, KOMPAS.com - Kevin Aprilio, Widy Soediro Nichlany, Raka Cyrill Damar, dan Satyandra Wijanarko tergabung dalam grup band Vierra pada tahun 2008.
Belum juga setahun berdiri, single berjudul "Dengarkan Curhatku" membuat nama band ini melambung tinggi dan mencapai kepopulerannya.
Lagu ini mendadak booming dan menduduki peringkat atas di tangga musik Indonesia.
Saat pertama kali kemunculannya, Kevin berada di posisi keyboard, Widy sebagai vokalis, Raka di posisi gitar, dan Tryan di posisi drum.
Baca juga: Lama Tak Tampil di Layar Kaca, Apa Kabar Band Vierra?
Nama Vierra sendiri diusulkan oleh Tryan yang berarti 'empat'.
Keempat personel Vierra saat itu dianggap sangat merepresentasikan gambaran muda-mudi yang ideal.
Populer, punya karya, dan memiliki penghasilan besar dari hobinya.
Namun lambat laun Vierra mulai jarang menghiasi layar kaca Indonesia.
Apalagi setelah hengkangnya Tryan pada tahun 2013 sehingga membuat Vierra berganti nama menjadi Vierratale.
Dalam sebuah video yang diunggah dalam kanal YouTube Rian Ekky Pradipta pada 2 Oktober lalu, Widy membeberkan rahasia-rahasia di balik band Vierra.
Baca juga: Widy Senang Screamo, Merasa Tak Cocok dengan Aliran Musik Vierra
1. Tak menikmati aliran musik
Meski tampak menikmatin penampilannya saat berada di atas panggung, ternyata Widy tak benar-benar menyukai aliran musik Vierra.
Ia bahkan menyebut para personel Vierra lainnya pun merasakah hal yang sama.
"Misalnya nih aku. Aku kira aku kepengin ngeband kan. Tapi kan sukanya aku yang screamo, teriak-teriak dan you know bukan yang nyanyi ha ha ha begitu," sebut Widy.
Meski demikian Widy tetap mencoba tampil maksimal di atas panggung. Hal itu semata-mata dilakukan sebagai bentuk profesionalitas semata.
Baca juga: Widy soal Personel Vierra: Hubungan Kami Hancur, Komunikasi Jelek, Enggak Ada Chemistry
2. Tak ada chemistry antar-personel
Widy melanjutkan, komunikasi antar personel Vierra juga tak begitu baik.
Ia bahkan merasa tak memiliki chemistry dengan personel Vierra lainnya. Itulah yang menyebabkan hubungan pertemanan para personel tak harmonis.
"Hubungan kita berempat ancur. secarah roh enggak ada, komunikasi jelek, ancur, enggak ada chemistry," ujar Widy.
Menurut Widy Vierra juga jarang melakukan sesi evaluasi. Hal ini disebabkan karena semua personel Verra bukanlah orang yang suka menerima kritik.
3. Manggung sebagai formalitas
Widy sempat merasakan manggung hanya sebagai formalitas yang tak membuatnya sepenuhnya bahagia.
Hal ini terjadi bahkan saat Vierra sedang naik daun.
"Jadi kalau manggung untuk formalitas dan tugas ya. Apalagi aku, aku dateng pas mau manggung. Manggung, aku turun, yaudah cabut lagi enggak ada sapa-sapaan. Mungkin karena aku cewek ya jadi enggak masuk di cowok-cowok," sebutnya.
Widy melanjutkan, meski hanya menganggap sebagai formalitas, hingga kini Vierratale masih rajin manggung.
Sekali lagi, Widy menyebut, hal itu dilakukan demi profesionalitas semata.
4. Tak semua sependapat hengkang dari Musica
Penggantian nama Vierra menjadi Vierratale ternyata tak hanya akibat hengkangnya Tryan.
Penggantian nama ini juga dilakukan sebagai bentuk protes Vierra terhadap Musica Studio yang menaunginya yang mulai terkesan menerlantarkan Vierra.
Hingga akhirnya Vierra menyatakan mengundurkan diri dari label Musica dan masuk ke label Aprilio Kingdom yang dipimpin oleh Kevin Aprilio sendiri.
Namun ternyata tak semua personel sepakat pada langkah ini.
Secara pribadi Widy mengaku lebih senang berada di naungan Musica.
"Gue inget pernah manggung nih di TV. Gue bilang jangan keluar (Musica) dulu santai saja," ujar Widy.
Namun dengan sopan Kevin menjawab, bahwa jika personel lain tak mau keluar dari Musica, maka dia sendiri yang akan keluar.
Hal ini membuat personel lain mengikuti langkah Kevin.
5. Mulai sibuk passion masing-masing
Widy tak memungkiri adanya perubahan yang terjadi di dalam tubuh Vierra.
Masing-masing personel kini memiliki fokus di bidang lain.
Misalkan saja Kevin yang kini disibukkan dengan aktivitas bisnisnya. Menurut Widy hal ini yang membuat Kevin jarang ikut tampil bersama Vierra.
"Kan dia yang ada utang itu dia sudah cerita ke semua orang kan. Itu sudah beres katanya, tapi kan dia masih ngurusin bisnisnya karena kalau dia enggak muncul, enggak jalan. Jadi harus tampil juga di bisnisnya itu," paparnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.