Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ashanty Didiagnosis Autoimun, Anang: Nikmati, Kita Mau Naik Kelas

Kompas.com - 13/10/2019, 10:22 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA,  KOMPAS.com - Musisi Anang Hermansyah meminta sang istri, Ashanty, untuk terus berpikiran positif.

Hal ini terkait Ashanty yang didiagnosis menderita autoimun.

Saran bijak tersebut tak hanya disampaikan Anang kepada Ashanty, tetapi juga kepada anak-anaknya.

Baca juga: Kepada Krisdayanti, Ashanty Mengeluh Sulit Tidur akibat Autoimun

"Aku selalu bilang sama anak-anakku juga sama bunda (Ashanty) juga. Bunda pikir, positive thinking saja, itu lebih baik, karena bisa menambah umur," ujar Anang seperti dikutip Kompas.com dari YouTube Cumicumi, Minggu (13/10/2019).

Ia mengimbau Ashanty terus berbahagia.

Sebab, manusia hanya bisa berusaha. Sementara itu, Tuhanlah yang mengatur dan menentukan hidup manusia.

Baca juga: Ashanty Idap Autoimun, Krisdayanti: Saya Selalu Berdoa Untukmu...

"Ketawa terus, happy terus. Semua hidup ada yang lebih bisa mengatur dan menentukan, kita enggak bisa apa-apa," kata Anang.

Selain itu, Anang meminta Ashanty untuk memasrahkan semuanya pada Allah SWT.

"Aku juga selalu bilang, kalau kita diuji berarti kita mau naik kelas, jadi ya dinikmati, dihadapi dengan baik, ya kita percayakan pada Allah," ujar Anang.

Baca juga: Penyakit Autoimun yang Jadi Mimpi Buruk bagi Ashanty

Baru-baru ini, Ashanty didiagnosis menderita penyakit autoimun.

Ashanty mengatakan, awalnya ia datang ke Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Subroto, Jakarta Pusat untuk menemani suaminya musisi Anang Hermansyah.

Menurut Ashanty, Dokter Terawan yang juga Dirut RSPAD Gatot Subroto juga menyuruhnya ikut memeriksakan diri.

Baca juga: Selain Ashanty, Ini Deretan Artis Indonesia yang Mengidap Autoimun

Berkat pemeriksaan itulah penyebab keluhan-keluhan kesehatannya selama ini terjawab.

Ibu dua anak itu terkejut setelah dinyatakan menderita penyakit autoimun.

Beruntung dokter yang menanganinya memberi penjelasan yang membuatnya tenang.

Baca juga: Ashanty Kaget Didiagnosis Idap Autoimun, Doa dan Dukungan Mengalir

Autoimun dapat disembuhkan dengan berbagai metode terapi.

Autoimun diartikan sebagai kondisi di mana sistem imun mengalami kegagalan dalam menjalankan fungsi normalnya.

Gangguan karena autoimun seperti yang diidap Ashanty ini bisa menyebabkan berbagai penyakit, yang kemudian dikenal sebagai penyakit autoimun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com