JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Rezky Adhitya perlahan membuka diri terhadap pertanyaan-pertanyaan soal hubungan asmaranya dengan Citra Kirana.
Namun, pemain sinetron Putri yang Ditukar itu masih membatasi omongan perihal rencana pernikahan mereka. Mengapa?
"Gue bukan yang enggak mau ngomong hal kayak gitu (pernikahan)," ucap Rezky dalam video berjudul "Diisukan Foto Prewedding dengan Citra Kirana, Rezky Aditya Angkat Bicara" di kanal YouTube Cumicumi, seperti dikutip Kompas.com, Senin (14/10/2019).
Ia hanya ingin segala sesuatunya berkaitan dengan rencana pernikahannya dan Citra beres dahulu, barulah mereka terbuka mengenai itu.
Baca juga: Rezky Aditya Akhirnya Buka Suara soal Kedekatannya dengan Citra Kirana
"Karena maunya semuanya rapi dan terlaksana baru gue mungkin bisa kasih tahu ke semuanya," kata Rezky.
"Bukannya rahasia, tapi gue jadi beban sendiri. Didoain aja mudah-mudahan lancar," tambahnya.
Lanjut pria kelahiran 26 Februari 1985 tersebut, pada umurnya yang sudah menginjak usia 30-an, ia sudah sepatutnya punya kesadaran untuk berumah tangga.
Karena itu, ketika menjalin cinta dengan Citra, ia tidak mau main-main.
"Ya doain aja semua lancar dan dikasih sama Allah. Ada cita-cita bersama aja kali. Kalau dibilang mau hubungan serius, maunya hubungan serius," kata Rezky.
Baca juga: Go Public! Rezky Adhitya Posting Foto Bareng Citra Kirana
Lantas bagaimana sosok Citra Kirana di matanya?
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.