Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sulli Meninggal Dunia, Penggemar Khawatirkan Taeyeon Girls' Generation

Kompas.com - 15/10/2019, 11:12 WIB
Kistyarini

Editor

Sumber Koreaboo

KOMPAS.com - Setelah kabar Sulli meninggal dikonfirmasi, banyak penggemar mengkhawatirkan kondisi psikologi sahabatnya, Taeyeon Girls' Generation.

Taeyeon dan Sulli bersahabat sejak mereka menjadi trainee di SM Entertainment. Selama itu mereka tinggal di satu asrama.

Persahabatan itu tidak terputus sampai sekarang.
Taeyeon dan Sulli sering saling mengungkapkan sayang dan dukungan atas karier masing-masing.

Karena itu penggemar menjadi khawatir terhadap Taeyeon. Apalagi sebelumnya Taeyeon perngah mengungkap ia mengalami depresi.

Penggemar pun membanjiri unggahan terbaru Taeyeon di Instagram dengan ucapan penuh dukungan dan semangat.

Sebagai informasi, pada Senin (14/10/2019), Taeyeon mengunggah teaser untuk album solo keduanya, Gravity".

Album itu dijadwalkan dirilis pada 22 Oktober mendatang.

Namun pada Senin sore, muncul kabar sahabatnya, Sulli, ditemukan meninggal dengan dugaan bunuh diri.

Dukungan dari SONE -fandom Girls' Generation- pun memenuhi unggahan Taeyeon tersebut.

Baca juga: Sulli Meninggal, Polisi Temukan Catatan Tulisan Tangan di Rumahnya

"Tetap tegar. Sone akan selalu bersamamu. Kamu tidak pernah sendiri," tulis seorang warganet.

"Taeyeon, aku akan selalu mendukungmu. Jaga kesehatan," kata warganet lainnya.

"Taeyeon, aku menyayangimu," seorang warganet mengungkapkan dukungan.

"Tetaplah tegar. Kami akan selalu mencintai dan mendampingimu," kata lainnya.

Warganet memintanya untuk tidak menahan kesedihan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

?? 2? ??? ‘Gravity’ ????

A post shared by TaeYeon (@taeyeon_ss) on Oct 13, 2019 at 9:20am PDT

Baca juga: 5 Fakta Sulli Meninggal, Sempat Syuting Iklan hingga Tinggalkan Catatan Tangan

Penggemarnya berjanji akan menunggu sampai kapan pun jika Taeyeon merasa perlu menunda peluncuran albumnya.

Halaman:
Sumber Koreaboo
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com