Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dari Park Seo Joon Hingga Leeteuk Super Junior Hadiri Konser BTS

Kompas.com - 30/10/2019, 10:49 WIB
Kistyarini

Editor

Sumber Soompi

KOMPAS.com - Boyband BTS mendapat dukungan dari artis-artis lain dalam konser Love Yourself: Speak Yourself (The Final) yang digelar di Olympic Stadium di Seoul, pada 26, 27, dan 29 Oktober 2019.

Konser tersebut mengakhiri rangkaian tur Love Yourself yang dimulai pada Agustus 2018 dan dilanjutkan dengan Speak Yourself pada Mei 2019.

Pada konser hari kedua, Minggu (27/10/2019), sahabat-sahabat V yakni aktor Park Seo Joon dan Choi Woo Sik, serta penyanyi Peakboy, terlihat di antara penonton konser.

Foto mereka memasuki stadion beredar di media sosial dan ARMY -sebutan bagi penggemar BTS- bergembira karena kawan-kawan V menonton konser tersebut.

Konser hari ketiga, Senin (29/10/2019) dihadiri lebih banyak artis, termasuk Ha Sung Woon eks Wanna One yang menonton konser bersama Hwang Minhyun dari NU’EST.

Ha Sung Woon merupakan salah satu sahabat Jimin di luar para member BTS.

Ia mengunggah serangkaian video yang menunjukkan dia dan Minhyun menari mengikuti lagu “Fire” yang sedang ditampilkan di panggung.

“Artis yang keren,” tulis Sung Woon dengan menambahkan tagar “BTS”, “menyenangkan”, dan “aku berfoto dengan BTS juga”, serta “tapi Hwang Minhyun sangat ganteng”.

Baca juga: Luna Maya: Aku Suka RM Bukan karena Dia Personel BTS...

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

?? ??? ??????? #????? #???? #??? #??BTS????? #????????

A post shared by ??? (@gooreumseng) on Oct 29, 2019 at 6:27am PDT

Bintang lain yang datang adalah sahabat Jin, Sandeul dari boyband B1A4.

Sandeul sempat berfoto dengan Jin di belakang panggung. Mata Jin masih terlihat merah karena ia menangis di panggung.

Baca juga: BTS dan EXO Bersaing di American Music Awards 2019

Dengan JIN, worldwide-handsome,” Sandeul menulis pada keterangan foto di Twitter.

Konser hari ketiga itu juga dihadiri Leeteuk dan Eunhyuk Super Junior.

Leader Super Junior itu mengunggah foto suasana stadion menjelang konser. Ia menulis “BTS” dan “Hoseok, jangan terluka dan semangat?” pada keterangan foto.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

?? ??? ??????? #????? #???? #??? #??BTS????? #????????

A post shared by ??? (@gooreumseng) on Oct 29, 2019 at 6:27am PDT

Jung Hoseok merupakan nama lengkap J-Hope. Beberapa waktu lalu, Leeteuk mengungkap bahwa ia dekat dengan orangtua J-Hope karena mereka bertetangga.

Leader BTS, RM, juga mendapat kunjungan dari kawannya, yakni para member grup band indie Nell.

Baca juga: Big Hit Tak Setuju, BTS Street di Daegu Dibatalkan

RM memajang foto mereka di belakang panggung pada akun Instagram BTS, @btw_twt.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau