Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Drama KBS Terbaik 2021 Menurut Rating Penonton

Kompas.com - 16/11/2021, 13:22 WIB
Gabriella Lamba Rubak Allo,
Kistyarini

Tim Redaksi

KOMPAS.com - KBS menjadi salah satu stasiun televisi Korea Selatan yang memiliki banyak drama terkenal.

Di tahun 2021, KBS merilis drama dengan genre yang berbeda-beda, mulai dari romansa, komedi, thriller hingga era kerajaan.

Berikut 7 drama KBS terbaik sepanjang 2021 dilihat dari rating penonton.

1. Royal Secret Agent

Drama bergenre komedi ini berlatar belakang era Joseon. Kisahnya tentang Sung Yi Gyeom yang bekerja di departemen administrasi dan penelitian setelah lolos ujian negara.

Pada suatu hari, kehidupannya mulai berubah saat ia ketahuan sedang berjudi.

Ia mendapatkan hukuman dengan ditugaskan untuk bekerja sebagai inspektur rahasia kerajaan.

Royal Secret Agent diperankan oleh L INFINITE, Kwon Nara, dan Lee Yi Kyung sebagai pemeran utama drama ini.

Memiliki 16 episode, drama ini mendapatkan rating 8,12 persen penonton, dengan mencapai puncak rating penonton hingga 12 persen.

2. River Where The Moon Rises

Drama River Where The Moon RisesDok. VIU Drama River Where The Moon Rises
River Where The Moon Rises merupakan drama cerita rakyat versi modern dengan latar belakang era Goguryeo.

Kim So Hyun berperan sebagai Pyong Gang, putri Goguryeo yang dibesarkan sebagai tentara untuk Goguryeo sejak ia lahir.

Ia memiliki karakter yang ambisius untuk bermimpi menjadi raja Goguryeo.

Suatu hari di perjalanan, ia bertemu dengan On Dal (Na In Woo).

Meskipun sempat melakukan syuting ulang setelah ada skandal yang menimpa salah satu pemain, drama dengan 20 episode ini memiliki rata-rata rating penonton sebesar 7,63 persen, dengan puncaknya hingga mencapai rating 8,15 persen.

3. The King’s Affection

Serial The King's Affection dapat disaksikan di Netflix.IMDb Serial The King's Affection dapat disaksikan di Netflix.
Drama ini mengisahkan seorang permaisuri yang melahirkan anak kembar laki-laki dan perempuan.

Berlatar belakang era Joseon, kelahiran anak kembar ini dianggap sebagai hal kesialan di era tersebut.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau