Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Fakta Menarik Wendy Red Velvet, Pernah Dapat Penghargaan dari Barack Obama

Kompas.com - 21/02/2022, 17:24 WIB
Firda Janati,
Kistyarini

Tim Redaksi

Menurut Wendy, sang ayah memberinya nama Wendy karena nama itu memiliki arti yang baik.

Nama Wendy diartikan sebagai "teman yang membantu". Ayah Wendy berharap putrinya tumbuh menjadi orang yang berguna bagi orang lain.

4. Penghargaan dari Barack Obama

Bukan hanya bakat menyanyi dan bermain musik, Wendy merupakan salah satu idol yang sangat cerdas.

Meskipun berpindah-pindah antara AS dan Kanada di masa kecilnya, Wendy tetap bisa menyesuaikan diri.

Faktanya, di sekolah menengah pertama, Wendy pernah menempati peringkat 5 dari 1.600 siswa dalam lomba matematika di Minnesota, AS.

Wendy juga termasuk siswa teladan setiap semester di sekolah.

Ia bahkan memenangi penghargaan Outstanding Academic Excellence Awards dari Program Penghargaan Pendidikan Presiden Barack Obama pada 2009.

5. Gagal masuk agensi YG dan Cube Entertainment

Sebelum menjadi trainee di agensi SM Entertainment, Wendy pernah mencoba daftar ke YG Entertainment dan Cube Entertainment.

Cube menjadi perusahaan pertama yang diikuti Wendy lewat audisi global di Vancouver pada 2011. Sayangnya, dia gagal.

Wendy juga pernah mengikuti audisi YG Entertainment. Lagi-lagi, dia tak lolos.

CEO YG Entertainment ketika itu, Yang Hyun Suk, pernah mengaku menyesal tidak menerima Wendy.

Wendy lolos audisi global SM Entertainment di Toronto, satu tahun setelah ia gagal masuk YG.

6. Berat badan turun 15 kilogram

Menjadi trainee SM Entertainment tidak mudah. Wendy mengalami masa-masa sulit ketika dia harus menurunkan badannya sebelum debut.

Wendy mengikuti diet ketat saat itu. Ia bahkan rela hanya makan sedikit kue beras yang dikirim ibunya dari Kanada.

Dietnya berhasil, Wendy sukses menurunkan berat badannya sebanyak 15 kilogram.

7. Julukan Ibu Wenresa

Wendy dikenal sebagai idol yang berperilaku baik dan senang berbagi kepada siapapun.

Karena itu, Wendy mendapat judulan “Ibu Wenresa” karena perhatiannya bukan hanya ke sesama anggota, tetapi juga rekan kerjanya.

Orang-orang di sekitar Wendy tidak pernah mengatakan hal buruk tentang idol yang gemar memasak itu.

Wendy juga sering memuji orang lain yang membuat kepercayaan diri orang tersebut tumbuh dan dapat mencintai diri sendiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com