Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 01/09/2022, 13:12 WIB
Melvina Tionardus,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Film-film Korea sering mengusungkan tema percintaan nan romantis.

Bagi kalian yang bosan atau tak punya waktu untuk menyaksikan drakor (drama Korea) yang berseri panjang, coba tonton film-film di bawah ini yang tak kalah membuat hati bergetar.

A Moment to Remember (2004)

A Moment to Remember dianggap sebagai salah satu film romantis Korea terbaik sepanjang masa.

Seorang wanita bernama Su Jin (Son Ye Jin) tak sengaja bertemu Chul Soo (Jung Woo Sung) di minimarket dan terjadi salah paham.

Tanpa diduga, takdir mempertemukan mereka kembali. Mereka berpacaran lalu menikah dan saling pengertian.

Masalah muncul ketika Su Jin sering lupa banyak hal, mulai dari lupa mematikan kompor sampai lupa jalan pulang ke rumah.

Su Jin memeriksakan dirinya ke dokter dan mendapati ia mengidap penyakit Alzheimer.

Ia menyembunyikan penyakitnya dari Chul Su.

Always (2011)

Film Korea Selatan bertajuk Always (2011) dibintangi Han Hyo Joo (kiri) dan So Ji Sub.IMDb Film Korea Selatan bertajuk Always (2011) dibintangi Han Hyo Joo (kiri) dan So Ji Sub.
Film besutan sutradara Song Il Gon ini menampilkan So Ji Sub sebagai pemeran Cheol Min dan Han Hyo Joo sebagai Jung Hwa.

Cheol Min adalah mantan petinju yang beralih menjadi juru parkir. Sementara Jung Hwa adalah seorang tunanetra yang bekerja sebagai telemarketer.

Mereka bertemu ketika Jung Hwa tidak sengaja berjalan masuk ke tempat Cheol Min bekerja. Film ini dapat disaksikan di Netflix, Viu, dan iQIYI.

My Sassy Girl (2001)

My Sassy Girl sukses besar karena chemistry kedua pemeran utamanya My Sassy Girl sukses besar karena chemistry kedua pemeran utamanya
Selain hit di Korea Selatan, film yang dibalut juga dengan genre komedi ini sukses di negara Asia Timur serta sebagian Asia Tenggara.

My Sassy Girl pun telah dibuat remake di beberapa negara termasuk Indonesia.

Tahun 2017, My Sassy Girl juga dibuat versi dramanya dengan latar era Dinasti Joseon.

Gyeon Woo (Cha Tae Hyun) melihat seorang wanita mabuk dan berdiri di batas tepi peron kereta. Ia menarik perempuan tersebut agar tidak jatuh ke rel kereta.

Namun masalah justru muncul berulang kali gara-gara pertolongannya itu. Tokoh perempuan dibintangi oleh Jun Ji Hyun.

Be With You (2018)

Film Korea Be With You (2018)IMDb Film Korea Be With You (2018)
Ini adalah remake film Jepang tahun 2014 dengan judul sama yang diadaptasi dadi novel karya Takuji Ichikawa. Di Korea, Be With You menjadi salah satu box office.

Bercerita tentang keluarga kecil terdiri dari ibu Soo Ah (Son Ye Jin), ayah Woo Jin (So Ji Sub), dan anak laki-laki Ji Ho (Kim Ji Hwan).

Mereka hidup bahagia hingga suatu hari Soo Ah meninggal karena sakit.

Namun Ji Ho percaya ibunya belum meninggal.

Setelah melewati kehidupan beberapa waktu, Woo Jin dan Ji Ho menemukan Soo Ah kembali. Apa yang terjadi dengan Soo Ah?

Film ini dapat disaksikan di Netflix, Viu, dan iQIYI.

On Your Wedding Day (2018)

Park Bo Young dan Kim Young Kwang dalam film On Your Wedding Day.Hancinema Park Bo Young dan Kim Young Kwang dalam film On Your Wedding Day.
Hwang Woo Yeon (Kim Young Kwang) diundang ke pernikahan cinta pertamanya, Hwan Seung Hee (Park Bo Young).

Keduanya pertama kali bertemu di sekolah. Seung Hee yang awalnya kurang tertarik pada Woo Yeon belakangan berubah jadi jatuh hati akibat perlakuan yang didapatnya. Keduanya pun menjadi dekat.

Namun, karena masalah keluarga, Seung Hee harus pindah sekolah dan tak berpamitan dengan Woo Yeon. Mereka bertemu lagi saat dewasa.

The Classic (2003)

Film Korea The Classic (2003) yang dibintangi Son Ye Jin, Jo In Sung, dan Cho Seung WooIMDb Film Korea The Classic (2003) yang dibintangi Son Ye Jin, Jo In Sung, dan Cho Seung Woo
Film ini diceritakan dengan alur kilas balik.

Ji Hye (Son Ye Jin) sedang membersihkan rumahnya dan dia menemukan sebuah kotak berisi surat-surat lama dan buku harian berisi kisah ibunya, Joo Hee (juga diperankan oleh Son Ye Jin). 

Saat masih berstatus sisei, Joo Hee mengunjungi pedesaan di musim panas dan bertemu Joon Ha (Cho Seung Woo). 

Mereka menjelajahi pedesaan bersama-sama. Sebelum mereka berpisah Joo Hee memberinya kalung, yang dia simpan sebagai pengingat kenangan berharga mereka. Namun adanya pihak ketiga menghalangi hubungan mereka.

Love Forecast (2015)

Film Love Forecast (2015) yang dibintangi Lee Seung Gi dan Moon Chae Won.IMDb Film Love Forecast (2015) yang dibintangi Lee Seung Gi dan Moon Chae Won.
Love Forecast merupakan film box office Korea Selatan.

Lee Seung Gi yang memerankan tokoh Kang Joon Soo terjebak friendzone dari pertemanannya selama 18 tahun dengan Kim Hyun Woo (Moon Chae Won).

Kim Hyun Woo merupakan seorang reporter cuaca yang terkenal akan kecantikannya saat tampil di layar kaca. Namun di belakang kamera Hyun Woo merupakan seorang alcoholic.

Adapun Joon Soo adalah seorang guru sekolah dasar yang sopan dan bucin namun selalu dicampakkan oleh kekasihnya.

Diam-diam Joon Soo sebenarnya menyimpan perasaan cinta kepada Hyun Woo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau