Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 07/09/2022, 11:35 WIB
Ady Prawira Riandi,
Nibras Nada Nailufar

Tim Redaksi

Pada 2008, Dee Lestari merilis Rectoverso yang merupakan paduan dari fiski dan musik. Tema yang diusung adalah Sentuh Hati dari Dua Sisi.

Buku Rectoverso terdiri dari 11 fiksi dan 11 lagu yang saling berhubungan.

Baca juga: Reza Gunawan Meninggal, Pelukan Hangat BCL untuk Dewi Lestari, dan Badai Terberat

Dee kemudian merilis novel Perahu Kertas dan Madre sebelum menyelesaikan seri Supernova.

Rapijali merupakan seri novel terakhir yang dirilis oleh Dee Lestari pada 2021.

Novel ini terdiri dari tiga bagian dengan tema mencari, menjadi, dan kembali.

Karya-karya Dee Lestari sudah beberapa kali diadaptasi menjadi film.

Perahu Kertas, Rectoverso, Madre, hingga Filosofi Kopi pernah diadaptasi ke dalam medium audio visual.

Kehidupan pribadi

Dewi Lestari dibesarkan di Bandung. Ia mengenyam pendidikan di SMA Negeri 2 Bandung dan kuliah di jurusan Ilmu Hubungan Internasional, Universitas Parahyangan.

Ia diketahui berasal dari keluarga Batak Kristen Protestan, namun setelah dewasa Dewi meninggalkan agama Kristen dan memilih hidup sebagai Buddha. 

Dewi Lestari pernah menikah dengan Marcell Siahaan pada 12 September 2003 di Bandung. Dari pernikahan tersebut mereka dikaruniai seorang anak laki-laki yang diberi nama Keenan Avalokita Kirana yang lahir pada tanggal 5 Agustus 2004. Namun sejak 2006, rumah tangga mereka retak. Akhirnya mereka resmi bercerai pada 3 September 2008.

Dewi Lestari kemudian menikah lagi dengan seorang pakar kesehatan holistik Reza Gunawan pada 11 November 2008 dan dikaruniai anak perempuan bernama Atisha Prajna Tiara.

Baca juga: Hal yang Perlu Dikuasai Penulis Menurut Dewi Lestari

Biodata

Berikut biodata lengkap Dewi Lestari atau Dee Lestari.

  • Nama Lengkap: Dewi Lestari Simangunsong
  • Nama Panggung: Dee Lestari
  • Lahir: Bandung, 20 Januari 1976
  • Zodiak: Capricorn
  • Suami: Reza Gunawan
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com