Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Rakyat Indonesia yang Diangkat ke Dalam Film

Kompas.com - 30/11/2022, 15:39 WIB
Ady Prawira Riandi,
Andika Aditia

Tim Redaksi

Film ini dibintangi Rano Karno, Putu Wijaya, dan Fifi Young.

Meski berasal dari cerita rakyat paling terkenal di Sumatra Barat, Malin Kundang gagal bersinar saat dirilis ke bioskop.

Siti Nurbaya

Kisah asmara tragis Siti Nurbaya sudah bukan rahasia umum bagi masyarakat Indonesia.

Kisah cinta Siti Nurbaya bahkan menginspirasi para seniman untuk berkarya dan membuatnya menjadi film, sinetron, bahkan lagu.

Film pertama Siti Nurbaya dibuat pada tahun 1942 oleh sutradara Lie Tek Swie.

Namun film Siti Nurbaya yang populer dan dikenang masyarakat justru datang dari yang kedua karya sutradara Dedi Setiadi.

Film yang dibintangi oleh Novia Kolopaking dan Gusti Randa ini sangat dikenal luas.

HIM Damsyik bahkan terkenal dengan sebutan Datuk Maringgih gara-gara peran yang dimainkannya di film ini.

Ratu Pantai Selatan

Ratu Pantai Selatan merupakan film horor Indonesia yang terinspirasi dari cerita rakyat dari pantai selatan Jawa.

Di sana sosok Nyi Roro Kidul atau Ratu Pantai Selatan sangat dihormati dan disegani.

Film Ratu Pantai Selatan menghadirkan sosok Susanna Cicilia sebagai pemeran Nyi Roro Kidul.

Sangkuriang

Sangkuriang adalah film Indonesia tahun 1982 yang disutradarai Siworo Gautama.

Film yang mempertemukan Suzanna dan Clift Sangra ini diangkat dari cerita rakyat masyarakat Jawa Barat.

Cerita rakyat Sangkuriang memiliki ikatan dengan asal-usul terjadinya gunung Tangkuban Parahu.

Si Pitung

Si Pitung adalah film Indonesia yang dirilis tahun 1970 dan disutradarai Nawi Ismail.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com