Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 01/12/2022, 19:56 WIB
Patrick Jonathan Lugito,
Inas Twinda Puspita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Unlock My Boss adalah serial drama Korea yang akan tayang mulai 7 Desember 2022.

Drama ini meceritakan tentang seorang CEO yang meninggal dan berubah menjadi sebuah ponsel pintar. 

Sebelum menonton dramanya, simak dulu profil pemain yang membintangi Unlock My Boss berikut ini. 

Baca juga: Sinopsis The Four Daughters of Luoyang, Kisah Cinta Keluarga Luoyang

1. Chae Jong Hyeop

Chae Jong Hyeop adalah seorang aktor kelahiran 19 Mei 1993 di Seoul, Korea Selatan.

Awal karirnya sebagai aktor dimulai ketika membintangi Webtoon Hero - Tundra Show Season 2 di tahun 2016. 

Kemudian Chae Jong Hyeop juga membintangi Love All Play (2022), Nevertheless (2021), dan Sisyphus: The Myth (2021).

Dalam drama Unlock My Boss ini Chae Jong Hyeop berperan sebagai Park In Seong. 

Baca juga: Drakor My Secret Romance: Cara Nonton, Sinopsis, dan Pemain

2. Seo Eun Soo

Seo Eun Soo merupakan seorang aktris dan model yang lahir pada 2 Maret 1994 di Busan, Korea Selatan. 

Seo Eun Soo menjalani debut aktingnya ketika berperan sebagai Lee Hong Dan dalam drama Don't Dare to Dream (2016).

Selanjutnya Seo Eun Soo juga pernah membintangi Itaewon Class (2020), Hotel Del Luna (2019), dan My Golden Life (2017). 

Seo Eun Soo memerankan karakter Jung Se Yeon dalam drama ini. 

Baca juga: Sinopsis Uncle Cool, Kisah Cinta Gadis SMA dengan Si Ahli Bedah

3. Park Sung Woong

Park Sung Woong adalah aktor asal Korea Selatan yang lahir pada 9 Januari 1973. 

Park mengawali karir aktingnya ketika membintangi film No.3 di tahun 1997. 

Kemudian Park juga pernah membintangi Snowdrop (2021), Life on Mars (2017), dan A Man of Reason (2022). 

Dalam drama Unlock My Boss ini Park memerankan tokoh Kim Seon Joo. 

Baca juga: Sinopsis Jangan Bercerai Bunda, Sinetron Terbaru RCTI

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com