Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 25/01/2023, 17:08 WIB
Ady Prawira Riandi,
Andika Aditia

Tim Redaksi

Squid Game bercerita tentang orang-orang Korea yang dilanda kesulitan finansial dan harus mengikuti permainan hidup dan mati demi hadiah yang fantastis.

The Crown

Kehidupan kerajaan memang selalu menarik perhatian dan rasa penasaran para penonton.

Hal tersebut yang membuat drama dokumenter tentang Ratu Elizabeth ini menjadi populer.

Dalam The Crown, sosok Ratu Elizabeth dimainkan Claire Foy, Olivia Colman, dan Imelda Staunton.

Di balik pro dan kontranya, The Crown tetap menjadi salah satu serial terbaik Netflix.

The Haunting of Hill House

Genre horor jarang menjadi jagoan untuk sebuah serial di layanan streaming.

Namun Netflix berhasil membuktikan bahwa genre tersebut bisa bersinar lewat judul The Haunting of Hill House.

Teror rumah berhantu yang diadaptasi dari novel Shirley Jackson ini mampu menyajikan kengerian di setiap episodenya.

Sex Education

Sex Education adalah serial remaja yang mengedukasi tentang plus dan minus dari seksual.

Pendidikan tentang seks yang penting dibalut dengan genre drama dan komedi Netflix.

Perpaduan itu justru melahirkan sebuah serial seru dan menyenangkan untuk diikuti.

Ozark

Seorang penasihat keuangan terlibat masalah besar yang menyeret keluarganya dari Chicago hingga Missouri Ozark.

Semua itu gara-gara Marty terlibat masalah pencucian uang dengan seorang gembong narkoba.

Serial ini menyajikan banyak ketegangan dan plot twist menarik di dalamnya.

Narcos

Penangkapan Pablo Escobar tak pernah tergambarkan dengan baik lewat film dan serial yang telah ada.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau