JAKARTA, KOMPAS.com - The Divergent Series: Allegiant merupakan film fiksi ilmiah bertemakan distopia yang disutradarai Robert Schwentke.
Film ini merupakan seri ketiga dari waralaba Divergent yang diadaptasi dari novel berjudul sama karya Veronica Roth.
Awalnya film ini diberi judul The Divergent Series: Allegiant - Part 1.
Namun pihak studio akhirnya menghilangkan nama Part 1 dalam judul karena Part 2 diganti judulnya menjadi Ascendant.
The Divergent Series: Allegiant resmi dirilis ke bioskop pada 18 Maret 2016.
Sepanjang perjalanannya di bioskop, Allegiant menuai banyak kritik karena miskinnya perkembangan karakter dan keputusan studio membagi menjadi dua film.
Pertempuran besar akhirnya pecah di luar tembok Chicago.
Tris (Shailene Woodley), Four (Theo James), Peter (Miles Teller), dan Christina (Zoe Kravitz) berhasil menyelamatkan Caleb (Ansel Elgort) dari eksekusi.
Mereka kemudian melarikan diri keluar tembok Chicago untuk mengungkap fakta di balik faksi-faksi manusia yang selama ini mengatur kehidupan mereka.
Tris dkk menemukan banyak penemuan mengejutkan dan kebenaran baru di luar tembok.
Setiap faksi pun merespons pelarian Tris dkk dengan berbagai cara untuk menenangkan masyarakat.
Namun konflik-konflik baru justru bermunculan karena pertentangan satu pihak dengan lainnya.
Performa buruk The Divergent Series: Allegiant di panggung bioskop membuat Lionsgate berpikir ulang merilis sekuelnya, Ascendant.
Lionsgate akhirnya memutuskan untuk merilis proyek sekuel dari Allegiant ini menjadi sebuah film televisi demi menurunkan biaya produksi.
Hal tersebut membuat Shailene Woodley meninggalkan proyek terakhirnya bersama Divergent.