JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah Hollywood, kini artis peran Joe Taslim terlibat dalam sebuah film kolosal Korea Selatan berjudul Swordsman. Sejauh ini, yang diketahui Joe, dia adalah aktor Indonesia pertama yang bermain dalam film Korea. Jika yang ia duga benar, Joe merasa bangga.
"Suatu kebanggaan karena mungkin aku menjadi aktor Indonesia pertama di produksi Korea," tulis Joe dalam akun LINE resminya seperti yang dikutip Kompas.com, Senin (10/7/2017).
[Baca: Joe Taslim Temui Tantangan Saat Pengambilan Gambar "Swordsman"]
Ia berharap bakal semakin banyak aktor dan aktris Tanah Air yang mengikuti jejaknya menapaki industri perfilman Negeri Ginseng itu.
"Mudah2an akan makin banyak produksi Korea menggunakan aktor dari Indonesia," tulisnya.
Namun, Joe menegaskan bahwa bermain dalam beberapa film produksi Hollywood dan sekarang Korea Selatan, tak berarti membuatnya menjadi aktor terbaik.
"Aku selalu berprinsip di dalam dunia akting bukan untuk menjadi yg terbaik, tapi selalu memberikan yg terbaik untuk kepentingan film. Itu termasuk kerjasama untuk membuat semua aktor-aktor di dalamnya menjadi baik sehingga film itu akan menjadi usaha kolaborasi bukan individual," tulis Joe.
[Baca: Mengintip Penampilan Joe Taslim dalam Film Korea "Swordsman"]
"It's not about to steal the show, it's all bout to deliverer the whole show to its best. Itu tips buat aktor muda di luar sana," tambahnya.
Mantan atlet Judo peraih medali perak dalam SEA Games 2007 ini memulai debut aktingnya dalam film Karma (2008).
Selajutnya, ia bermain sebagai sersan Jaka dalam The Raid: Redemption (2010).
Dua tahun kemudian, Joe terlibat film laga horor pertama produksi HBO Asia berjudul Dead Mine. Selangkah lebih maju, film Fast and Furious 6 (2013) menjadi proyek Hollywood perdananya. Berlanjut ke film Star Strek Beyond (2016).
Selain film-film laga, Joe juga sudah menjajal genre drama lewat film La Tahzan dan Surat Kecil untuk Tuhan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.