JAKARTA, KOMPAS.com -- Semenjak merilis album perdananya pada 2012 lalu, grup progresif rock Montecristo--yang terdiri dari Erick Martoyo (vokal), Rustam Effendy (gitar), Alvin Anggakusuma (gitar), Haposan Pangaribuan (bas), Fadhil Indra (piano, dan keyboard), dan Keda Panjaitan (drum)--memilih lirik berbahasa Inggris dalam lagunya.
"Bahasa hanya tool untuk menyampaikan pesan dan Montecristo memilih bahasa Inggris yang daya jelajahnya tinggi," ujar Erick dalam wawancara di kawasan Jalan Jaksa, Jakarta Pusat, Selasa (20/8/2013).
Namun, khusus untuk single "Nagroe" yang baru saja mereka rilis, Montecristo memilih menggunakan bahasa Indonesia. Lagu yang dicipta Fadhil ini berkisah tentang bencana tsunami yang menerjang Nagroe Aceh Darussalam pada 26 Desember 2004.
"Pada dasarnya karena isunya isu Indonesia, jadi kami pertahankan lirik bahasa Indonesia khusus di single 'Nangroe'. Pesan di dalam lirik sangat penting, apa yang ingin kami sampaikan kepada pendengar itu kami tuangkan di lirik, dan kami garap dengan sangat serius," papar Fadhil.
Menurut Erick, saat tampil di panggung off air, single 'Nagroe' yang berbalut sentuhan musik progresif rock manis ala Montecristo, mendapat sambutan positif dari para penyuka musiknya.
"Hasilnya bagus ya, dan album pertama kami berhasil terjual sampai 3000 kopi. Lalu sampai hari ini masih ada dari luar negeri yang pesan, so far kami bisa jual sampai 5000 kopi," kata Erick.
Akhirnya, single 'Nangroe' ini pun memicu Montecristo untuk segera merilis album kedua mereka. "Lagu Nangroe itu memacu kami untuk membuat album baru," kata Rustam. "Ini (Nangroe) akan menjadi satu-satunya lagu Montecristo di album baru yang mudah-mudahan keluar tahun depan," timpal Fadhil.
"Sampai saat ini materi sebagian sudah jadi, hanya tinggal pindah ke studio saja," sambung Erick.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.