Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

d'Masiv Bikin Orang Irlandia Ingin ke Indonesia

Kompas.com - 26/10/2013, 10:19 WIB
Irfan Maullana

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.COM -- Band d'Masiv yang tampil di konser perayaan Arthur's Day di Dublin (Irlandia) pada 26 September 2013, berhasil tampil memukau penonton setempat. Kesuksesan ini, diakui vokalis Rian Ekky Pradipta, di luar ekspektasi dia dan rekan-rekannya, Dwiki Aditya Marsall atau Kiki (gitar), Nurul Damar Ramadan atau Rama (gitar), Rayyi Kurniawan Iskandar Dinata (bas), dan Wahyu Piadji (drum).

"Awalnya d'Masiv enggak membayangkan gimana respon di sana, ternyata mereka bisa menikmati d'Masiv, karena ada lagu kami dijadin (berlirik) bahasa Inggris. Kami enggak nyangka responnya di sana sangat bagus," kata Rian dalam jumpa pers Arthur's Day di Four Season Hotel, Jakarta Pusat, Jumat (25/10/2013).

d'Masiv berhasil memenangkan Guinness Live Competition setelah bersaing ketat dengan grup rock /rif, Netral, dan J-Rocks yang jauh lebih senior. "Senang banget d'Masiv jadi bagian Arthur's Day, kami enggak nyangka banget bisa menginjak tanah Irlandia itu luar biasa. Kami mencapai itu memang enggak mudah, sebuah hal yang luar biasa," ungkap Rian.

Dari penampilannya itu, Rian mengklaim bahwa orang Irlandia jadi tertarik untuk berkunjung ke Indonesia. "Di sana ada beberapa lagu yang berbeda, orang Irlandia bilang setelah nonton d'Masiv pengin ke Indonesia," ujar Rian.  

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com