Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

/rif Tolak Jadi Juru Kampanye

Kompas.com - 18/03/2014, 19:48 WIB
Ichsan Suhendra

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Kampanye pemilu anggota legislatif atau pemilu presiden akan seperti sayur tanpa bumbu jika tanpa hiburan. Oleh karenanya, tak sedikit penyanyi atau band diundang untuk memeriahkan acara tersebut. Vokalis grup /rif, Restu Triandy atau Andy "/rif", dan rekan-rekan segrupnya pun tidak keberatan jika diundang untuk tampil dalam kampanye tersebut. Namun, band asal Bandung itu memberi syarat.

"Enggak masalah, ayo-ayo aja. Siapa aja yang duluan ngajak. Tapi, kami kasih syarat," kata Andy dalam wawancara di Galeri Indonesia Kaya, Grand Indonesia, Jakarta, Senin (17/3/2014).

/rif tidak mau diminta berseru kepada mereka yang datang untuk memilih caleg atau capres yang mengundang band tersebut. Tujuan /rif adalah menghibur, bukan mengelu-elukan caleg, capres, atau partai politik.

"Kami tidak mau giring masyarakat untuk coblos caleg atau capres tertentu. Kami hanya menghibur. Kami enggak mau nyarankan coblos ini atau itu. Kami hanya ingin menghibur orang yang berkampanye, bukan jadi juru kampanye," ujar Andy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com