Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seumur Hidup, David Foster Dilarang Ucapkan Dua Kata Ini

Kompas.com - 07/03/2016, 14:16 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Ada dua kata yang pantang disebut oleh produser dan komposer asal Kanada, David Foster (66), selama hidupnya. Apa itu?

"Dua kata yang tidak boleh disebut adalah 'Saya bosan' dan 'saya benci ini'. Kami (bersaudara) tak boleh bilang benci dan bosan, selamanya," kata dia dalam wawancara di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Minggu (6/3/2016).

Ia mengatakan, aturan itu dibuat ibunya, Foster dan enam saudara perempuannya masih kecil. Mungkin karena itu ia tak pernah merasa bosan hingga hari ini.

"Saya bekerja tujuh hari seminggu. Saya tak pernah merasa bosan," ucapnya.

Namun, Foster tak memungkiri kadang ia merasa lelah dan membutuhkan waktu bersantai.

"Terkadang capek. Ya, saya capek, tapi saya punya energi yang bagus. Walaupun saya bekerja berjam-jam dengan banyak hal, saya juga punya waktu buat diri saya. Bukan karena bosan tetapi hanya untuk bersantai," tutur Foster.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com