DENPASAR, KOMPAS.com - Elektronic dance musik (EDM) dan rock metal adalah dua genre musik yang sangat berbeda.
Namun DJ Dipha Barus mampu menyatukannya saat tampil di panggung Soundrenaline 2017 di Garuda Wisnu Kencana (GWK), Bali, Sabtu (9/9/2017) malam.
Dipha mencoba mengawinkan musik elektronik dan lagu dari band heavy metal Seringai berjudul "Mengadili Persepsi".
Hasilnya menakjubkan, sambil berjingkrak penonton berseru "individu merdeka", lirik lagu tersebut secara berulangkal.
Lagu "Mengadili Persepsi" tetap terdengar cadas, namun mejadi lebih kekinian. Selain itu, Dipha juga meramu lagu "Stay" (Alecia Cara) dan "Faded" (Alan Walker).
[Baca juga: Dipha Barus hingga NCT 127 Meriahkan Spotify On Stage]
Di sela-sela memainkan turntable-nya, Dipha sesekali maju ke depan panggung sambil mengajak penonton bertepuk tangan.
Ada kalanya dia juga mengibarkan bendera merah bertuliskan "Dipha Barus".
Dipha Barus menutup penampilannya lewat lagu ciptaannya sendiri, "All is Good" serta "Nothing Can Stop Us".
[Baca juga: Dipha Barus Siap Bikin Bams Eks Samsons Jadi Berbeda]
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.