JAKARTA, KOMPAS.com - Pemeran utama film Gasing Tengkorak, Nikita Willy, mengaku ketagihan bermain dalam film horor.
"Ketagihan (main film horor), bisa dibilang iya. Tetapi yang lebih ketagihan adalah shooting dengan tim profesional seperti itu, pengalaman baru buat aku, aku ingin bermain film dengan kualitas seperti itu lagi," ucap Nikita di Metropole XXI, Cikini, Jakarta Pusat (31/10/2017).
Film karya sutradara Jose Poernomo itu merupakan film horor pertama Nikita. Ia merasa bangga dipilih untuk membintangi Gasing Tengkorak.
"Langsung di-direct sama maestro horror movie, Jose Poernomo. Saya banyak sekali belajar sama beliau dan saya jatuh cinta sama ceritanya," ujar bintang kelahiran 29 Juni 1994 itu.
Dalam film itu Nikita sebagai Veronika, seorang penyanyi terkenal yang memutuskan untuk menyendiri dari dunia keartisannya. Ia memilih tinggal sendiri di sebuah vila yang jauh dari kota.
[Baca juga : Gasing Tengkorak Wujudkan Impian Nikita Willy ]
Di situlah, Veronika mulai mendapat teror dari sosok perempuan yang mencoba membunuhnya menggunakan sebuah gasing yang disebut Gasing Tengkorak.
[Baca juga : Gara-gara Sambal, Nikita Willy Masuk Rumah Sakit ]
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.