Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ringgo Agus Rahman Belajar Banyak Bahasa untuk "Satu Hari Nanti"

Kompas.com - 15/11/2017, 14:13 WIB
Tri Susanto Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Ringgo Agus Rahman mengaku harus belajar banyak bahasa untuk memerankan sosok Din dalam film Satu Hari Nanti.

Din berprofesi sebagai pemandu wisata warga negara Indonesia yang mengharuskannya lihai berbahasa asing.

"Saya menjadi tour guide. Di sini saya harus bisa bahasa selain Inggris, ada juga bahasa Jerman-Swiss, India, dan Thailand juga," ujarnya ketika jumpa pers di A Qubicle Center, Jalan Senopati, Jakarta Selatan, Rabu (15/11/2017).

Meski demikian, suami artis peran Sabai Morscheck ini tidak diharuskn fasih berbahasa asing. Ia hanya harus berdialog seperlunya dalam skenario yang ditulis oleh Salman Aristo yang sekaligus bertindak sebagai sutradara itu.

[Baca juga : Strategi Ringgo Agus Rahman Terapkan Pola Asuh Anak di Era Digital]

Di balik profesi sebagai pemandu wisata, kata Ringgo, sosok Din ternyata menyimpan alasan mengapa menjalankan profesi itu. Jawaban akan terkuak dalam film yang digarap rumah produksi Rumah Film dan Evergreen Pictures tersebut.

Proses shooting dilakukan di Swiss selama 26 hari. Beberapa lokasi terkenal seperti Thun, Danau Interlaken, Zurich, Bern, Gunung Jungfraujoch menjadi tempat pengambilan gambar.

Satu Hari Nanti bercerita tentang pilihan dan kegelisahan anak muda dalam membangun sebuah komitmen di Swiss, baik dalam cinta, keluarga, maupun pekerjaan.

Lika-liku pertemanan dan kisah cinta yang kelam tumbuh bersama dalam mencari makna akan jati diri mereka di negeri orang.

Film ini rencananya akan tayang dijaringan bioskop Tanah Air pada 7 Desember 2017.

[Baca juga : Ringgo Agus Rahman Tepati Janji Ajak Bjorka Naik Angkutan Umum]

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com