Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Big Hit Entertainment dan BTS Akan Masuk "Good Insight" KBS

Kompas.com - 02/12/2017, 10:48 WIB

SEOUL, KOMPAS.com -- Keberhasilan luar biasa boyband K-pop Bangtan Boys atau BTS baru-baru ini telah menjadikan perusahaan hiburan Korea Selatan Big Hit Entertainment dan pendiri sekaligus pemimpinnya, Bang Si Hyuk, pusat perhatian.

Tidak heran, Big Hit Entertainment, Bang Si Hyuk, dan BTS sebagai boyband yang dikelola oleh Big Hit Entertainment, terpilih menjadi bahan bahasan Good Insight, tayangan "lecturementary" (lecture and documentary) televisi Korea Selatan KBS.

Big Hit Entertainment mengungkapkan bahwa episode ini akan membahas keadaan terkini K-Pop dan industri terkaitnya.

"Direncanakan, episode ini akan membicarakan K-pop secara umum. Semua personel BTS berencana untuk tampil," demikian Big Hit Entertainment mengumumkan.

Baca juga: Kata BigHit Entertainment soal Kabar BTS Akan Rilis Album

Karena Good Insight terkait berbagai industri dan kehidupan modern, episode ini tentunya juga akan menjelaskan aspek-aspek kurang dikenal dari BTS.

Episode ini sedang diproduksi sekarang, tetapi jadwal tayangnya belum diumumkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau