Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nikah dengan Rifky Balweel, Biby Alraen Bernapas Lega

Kompas.com - 11/01/2018, 23:38 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Biby Alraen (27) mengatakan bahwa ia bisa bernapas lega setelah menikah dengan artis peran Rifky Balweel.

Pada Minggu (7/1/2018), Rifky dengan Biby, yang sebelumnya berpacaran selama tiga tahun, telah melangsungkan pernikahan di Masjid Darul Ilmi, PTIK, Jakarta Selatan.

"Setelah menikah, lebih bisa napas, karena apa-apa bisa berdua, bisa sharing berdua, bisa nanya berdua," tutur Biby dalam wawancara di Studio TransTV, Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (11/1/2018).

"Ya, seperti kami pacaran aja sih, ya Sayang ya? Tapi, kalau malem enggak usah nganterin pulang, nginep rumah, he he he," timpal Rifky.

Rifky, yang sudah pernah menikah dan bercerai, menambahkan bahwa ia merasa lebih lengkap dengan memiliki kembali pendamping hidup.

Sebelum ini, Rifky Balweel empat tahun bersama artis peran Risty Tagor sebagai suami istri. Namun, perkawinan mereka kandas.

"Kalau aku berasa lengkap banget, ada yang ngurusin, terus enggak capek-capek nganterin pulang," ucap Rifky lalu tersenyum.

"Terus, kami udah tiga tahun pacaran, seluk beluknya, hitam putihnya, kami udah tahu semua. Karena kami udah tahu, makanya kami bersyukur," imbuhnya.

Biby Alraen mengatakan pula bahwa ia sekarang memiliki kebiasaan baru, yaitu membuatkan kopi dan sarapan untuk sang suami.

"Ya, paling kalau bangun tidur buatin kopi atau sarapan. Dari pacaran, kalau misalnya main ke rumah, Rifky aku masakin gitu. Jadi, udah biasa. Tapi, tetep tanya sama Rifky, hari ini mau makan apa," tuturnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau