Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Roby Geisha Merasa Dicurangi dan Dibohongi Istrinya Sendiri

Kompas.com - 02/04/2018, 14:34 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com -- Gitaris grup band Geisha, Roby Satria, mengaku merasa dicurangi dan dibohongi oleh istrinya Cinta Ratu Nansya selama ini. Karena itulah, ia melayangkan permohonan cerai talak pada 14 Februari 2018 lalu.

"Sejak awal sudah banyak kekeliruan, kecurangan, sudah banyak hal-hal yang membuat saya tidak nyaman menjalankan ini. Gue udah disakitin, dicurangin, dibohongin," kata Roby di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin (2/4/2018).

Namun, ia menolak menjelaskan secara rinci maksud dari perkataannya itu. Menurut Roby, sudah sejak satu tahun lalu ia merasa ada yang tak beres dalam rumah tangganya.

Roby dan Cinta menjadi sering cekcok, bahkan keluarga masing-masing ikut terseret dalam permasalahan mereka. Sampai akhirnya Roby memutuskan keluar dari rumah lima bulan yang lalu.

[Baca juga : Istri Ungkap Kronologi Roby Geisha Tinggalkan Rumah ]

"Saya keluar dari rumah juga enggak mungkin segegabah itu, cekcok udah setahun. Pilihannya saya yang cabut atau saya yang ngusir dari rumah. Cuma saya masih punya perasaan. Saya enggak mungkin ngusir dia dari rumah," ujar Roby.

Masih berahasia mengenai penyebab utama keretakan pernikahannya dengan Cinta yang sudah terjadi dua tahun lebih, Roby menambahkan bahwa ia juga akan merasa berdosa jika mempertahankan rumah tangganya.

"Saya menjalankan ini yang ada saya terjebak dalam dosa yang lebih besar, karena kesalahannya bisa lebih besar daripada itu," kata Roby lagi-lagi tanpa menjelaskan dosa apa yang dimaksud.

[Baca juga : Mediasi Gagal, Proses Cerai Roby Geisha dan Cinta Ratu Berlanjut ]

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau