Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Semasa Hidupnya Julia Perez Sudah Tentukan Tempat Mushala Dibangun

Kompas.com - 06/05/2018, 21:43 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Ati Kamil

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com -- Mendiang artis Julia Perez atau Jupe semasa hidupnya sudah menentukan tempat untuk membangun mushala di Serang, Banten.

"Jadi, ini awalnya kan kami ada keluarga di Serang. Nah, keluarga di Serang itu bilang ke Mbak Jupe waktu masih sehat dulu. 'Mbak Jupe, di Serang ada desa yang enggak ada mushalanya'," cerita Anggia ketika dihubungi oleh Kompas.com, Minggu (6/5/2018).

"Terus, Mbak Jupe kasihan dan minta dicek di sana dan ternyata terpencil tempatnya. Jadi, Mbak Jupe bilang, 'Ya sudah, kita bantu saja'," sambungnya.

Baca juga: Keluarga Akan Kunjungi Mushala yang Dibangun Jupe di Serang

Nia Anggia mengatakan bahwa mushala itu memang tidak terlalu besar. Namun, keluarga Jupe berharap mushala tersebut bisa bermanfaat bagi para warga setempat.

"Aku enggak tahu tentang luas tanah. Tapi, mushalanya sih kecil, enggak besar-besar banget. Insya Allah bermanfaat lah," ucapnya.

Baca juga: Mushala Impian Julia Perez Sudah 80 Persen Jadi dan Bisa Digunakan

Mengenai desain bangunan mushala itu, ia mengatakan pula bahwa Julia Perez tak memberi pesan khusus kepadanya.

"Kalau konsepnya, kami tidak memilih konsep, kami serahkan ke warga saja. Kami enggak mau nuntut harus gimana. Kami serahkan ke warga sukanya gimana," tuturnya.

Baca juga: Keluarga Julia Perez Belum Bisa Tentukan Waktu Peresmian Mushala di Serang

Pada foto yang diunggah oleh Nia Anggia ke akun Instagram-nya, @anggitheperez, tampak  bangunan mushala di tepi sawah itu bergaya Timur Tengah dengan warna-warna hijau dan krem.

"Semoga di mushala ini setiap malam dikumandangkan doa-doa. Tidak lupa doanya untuk Mbak Jupe juga. Semoga ya mushala ini juga bisa untuk kegiatan bersama," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com