Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dion Wiyoko Kesulitan Dituntut Bicara Bahasa Italia

Kompas.com - 19/05/2018, 20:16 WIB
Tri Susanto Setiawan,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Dion Wiyoko sempat tergagap-gagap saat harus melakoni adegan berbicara dalam bahasa Italia.

Adegan itu dilakukan Dion saat memerankan karakter Arie dalam film The Gift.

"Lidah kayak belibet mulu," ujar Dion dalam jumpa pers di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (19/5/2018).

Apalagi Dion harus memerankan seorang dokter yang bekerja di Italia. Menurut Dion, bahasa Italia dan dialeknya itu tak mudah dipelajari.

"Bahasa Italia susah, apalagi yang bahasa kedokteran gitu," kata dia.

Baca juga: Hadiah Terbesar dalam Hidup Reza Rahadian, Ayushita, dan Dion Wiyoko

Berbekal waktu belajar selama sepekan, Dion berhasil mengucapkan beberapa kalimat dalam skenario tersebut. Ia juga diajarkan oleh seorang warga Italia yang menjadi pemandunya.

"Waktu shooting ada orang Italia yang ngajarin agar bahasa lebih kasual, mudah dipahami," ujar dia.

The Gift mengisahkan tentang novelis bernama Tiana (Ayushita) yang memprotes Harun (Reza Rahadian), pemilik kontrakannya.

Tiana merasa terganggu oleh kebiasaan Harun yang selalu menyetel musik rock dengan volume maksimal.

Namun, dari situ Tiana jadi tahu, bahwa Harun ternyata tuna netra yang menutup diri dari dunia luar.

Film ini akan mulai tayang di bioskop pada 24 Mei 2018.

Baca juga: Dion Wiyoko Tidak Pernah Berpikir Lebarkan Karier sebagai Sutradara

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com