Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ayushita Merasakan Keberuntungan Selama di Italia

Kompas.com - 19/05/2018, 23:43 WIB
Tri Susanto Setiawan,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Ayushita Nugraha menjalani shooting film The Gift pada Ramadhan 2017 lalu di Italia.

Ayushita mengatakan, dirinya mengalami keberuntungan selama menjalani puasa di sana.

"Pas di Italia aku kebetulan lagi libur puasanya (datang bulan), dan untungnya libur ya," kata Ayushita saat menghadiri pemutaran film The Gift di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (19/5/2018).

Ayu merasa beruntung, karena menjalani ibadah puasa di Italia durasi waktunya lebih lama dibandingkan Indonesia. Apalagi, tim produksi berada di Italia selama satu pekan.

"Soalnya lumayan berjuang. Jam 3 pagi sudah subuh. Terus bukanya jam 9 malam. Untungnya aku libur ya," kata Ayushita.

Baca juga: Demi Tiana, Ayushita Nugraha Sampai Mengurung Diri

Selain di Italia, Ayushita juga harus menjalani shooting di Yogyakarta. Ia beradu akting dengan Reza Rahadian dan Dion Wiyoko dalam film karya sutradara Hanung Bramantyo itu.

The Gift mengisahkan tentang novelis bernama Tiana (Ayushita) yang memprotes Harun (Reza Rahadian), pemilik kontrakannya.

Tiana merasa terganggu oleh kebiasaan Harun yang selalu menyetel musik rock dengan volume maksimal.

Namun, dari situ Tiana jadi tahu, bahwa Harun ternyata tuna netra yang menutup diri dari dunia luar.

Film ini akan mulai tayang di bioskop pada 24 Mei 2018.

Baca juga: Pengalaman Ayushita Nyanyikan Remake Lagu Iwan Fals

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com