Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lowp Mundur dari Band Rocket Rockers

Kompas.com - 26/05/2018, 15:26 WIB
Irfan Maullana

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Gitaris band Rocket Rockers, Lowp, menyatakan mundur dari formasi band yang telah membesarkan namanya bersama Aska (vokal), Bisma (bass), dan Ozom (drum). Keputusan Lowp ini terkesan mendadak.

Hal itu disampaikan Aska dalam acara buka puasa di kawasan Tebet Raya, Jakarta Selatan, Jumat (25/5/2018). Aska menyampaikan rasa terkejutnya atas keputusan Lowp.

"Jadi Lowp pada hari ini enggak hadir di media gathering dikarenakan tepat di hari Selasa tanggal 22 Mei, Lowp gitaris Rocket Rockers menyatakan resign dari Rocket Rockers," kata Aska,

"Kami enggak sempat untuk berkumpul bareng. (Keputusan) itu mendadak banget, Kami lagi buka bersama, ngobrol bareng, dan Lowp menyatakan bahwa itu hari terakhir di Rocket Rockers," lanjutnya.

Baca juga: Rocket Rockers Pernah Dicap sebagai Kangen Band Nomor 2

Aska mengaku menghargai dan mendukung keputusan Lowp.

"Kami semua menerima dan mendukung karena intinya Lowp berhenti di Rocket Rockers ada beberapa hal yang harus diambil. Dia ingin lebih menjadi kepala rumah tangga yang baik dan ayah yang baik untuk anaknya. Dia enggak mungkin ninggalin keluarga dalam waktu dua minggu. Atas dasar itu Lowp memutuskan resign dari Rocket Rockers, ada dua hal satu masalah keluarga dan memang Lowp lebih memilih untuk mendekatkan diri sama yang di atas," jelas Aska.

Mewakili rekan-rekannya, Aska berterima kasih kepada Lowp atas kebersamaan mereka selama 18 tahun ini.

"Selama 18 tahun saya bareng Lowp setiap tur, setiap waktu. Tapi akhirnya di 22 Mei 2018 kemarin Lowp memutuskan tidak melanjutkan," tuntas Aska.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com