Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengalaman Menegangkan Shandy Aulia Saat Masuk ke Lubang Kubur

Kompas.com - 30/05/2018, 12:33 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Berbagai adegan menegangkan dilakukan artis peran Shandy Aulia untuk film Rasuk. Namun, ada satu adegan yang menurut dia paling tak terlupakan. Apa itu?

"Ada adegan yang menurut saya serem banget, ngegali kuburan," ucap Shandy dalam wawancara di XXI Metropole, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Tak sampai di situ, istri David Herbowo ini harus masuk ke dalam lubang kubur tersebut. Shandy yang berperan sebagai Langgir Janaka dituntut untuk melakukan sebuah adegan di liang lahat itu.

"Bener-bener tanah gede dan saya harus masuk ke dalam situ. Shooting-nya malam, karena itu adegannya jatuh ke dalam lubang kubur," ucap Shandy.

Baca juga: Shandy Aulia Tanggalkan Penampilan Feminin untuk Langgir Janaka

Namun, ia tak mau masuk ke sana sendirian karena takut jika tiba-tiba bertemu ular. Akhirnya, Shandy pun ditemani oleh sang sutradara Ubay Fox.

"Saya bilang enggak mau sendiri. Takutnya ada ular. Kalau tiba-tiba ada ular kan males banget kan. Aku make sure enggak boleh ada ular dan cacing. 'Awas loh', hehehe," ujar Shandy sambil tertawa kecil.

Ia mengaku sangat takut dengan hewam melata. Karena itu ketika tahu akan shooting di hutan, Shandy langsung mewanti-wanti agar dijauhkan dari hewan melata.

"Director-nya bilang 'tahu enggak sih sebenernya waktu pertama shooting, saya abis salat ular lewat depan saya'. Tapi dia bilang sama semua kru 'jangan bilang Shandy ya kalau ada ular, bisa enggak shooting' hahaha," kata Shandy.

"Tapi saya udah feeling-lah itu pasti ada ular. Tapi ularnya baik jadi dia enggak pernah menampakkan diri di depan saya," tambahnya sambil tertawa.

Film Rasuk yang bergenre horor ini dijadwalkan tayang di bioskop pada 28 Juni 2018.

Baca juga: Cerita Shandy Aulia 10 Hari di Lokasi Shooting Terhoror

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau