JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah sukses menggelar gala premiere di Amsterdam beberapa waktu lalu, dua rumah produksi Falcon Pictures dan Karnos Film mengundang 8000 penonton untuk menyaksikan screening dan gala premiere film Si Doel The Movie di Jakarta.
Acara tersebut diselenggarakan di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (28/7/2018).
"Kami mengundang 8000 penonton untuk dua hari ini," ujar Rano pemeran Doel sekaligus sutradara dan penulis skenario film tersebut.
Selain menonton film, para undangan juga dimanjakan dengan sajian pesta kuliner ala Betawi. Jejeran lapak-lapak makanan seperti kerak telur, dodol, lontong, siomay, dan beberapa hindangan lainnya siap dinikmati.
Baca juga: Tawa dan Air Mata Warnai Gala Premiere Si Doel The Movie di Belanda
Sedangkan untuk acara hiburan, akan digelar pertunjukan marching band, ondel-ondel, dan perhelatan Abang None Jakarta. Selain itu ada juga pembuatan dodol dan batik khas Betawi.
"Nanti kalau sudah nonton, mau makan di luar lagi juga boleh, asal jangan dibungkus. Mudah-mudahan bisa menyenangkan ibu-ibu dan bapak-bapak yang menonton," kata Rano.
Sebelum digelar di Jakarta, gala premiere film Si Doel The Movie telah digelar di Pathe Tuschinski, Amsterdam, Belanda.
Film Si Doel The Movie akan tayang serentak di seluruh bioskop di Indonesia pada 2 Agustus 2018. Film ini merupakan kelanjutan dari sinetron Si Doel Anak Sekolahan.
Film Si Doel The Movie tetap dibintangi oleh pemain-pemain lawasnya seperti Rano Karno, Maudy Koesnaedi, Mandra, Cornelia Agatha, Kasiman, Suti Karno, Adam Jagwani, dan Aminah Cendrakasih.
Baca juga: Si Doel The Movie Gelar Gala Premiere Selama 2 Hari 2 Malam di Jakarta
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.