Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Reza Rahadian Ungkap Alasan Tak Ikuti Jejak 54 Artis Nyaleg

Kompas.com - 03/08/2018, 09:00 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tahun ini, pesohor dunia hiburan berbondong-bondong melangkahkan kaki ke dunia politik. Setidaknya ada sekitar 54 artis yang menjadi bakal calon legislatif dari 10 partai politik.

Saat ini aktor Reza Rahadian mengaku belum tertarik mengikuti jejak rekan-rekannya itu.

"Kalau saya pribadi sampai hari ini saya memang belum punya ketertarikan (terhadap politik)," kata Reza kepada Kompas.com di Menara Kompas, Jakarta Pusat, Kamis (2/8/2018) malam.

Namun, ia menyambut positif banyak teman seprofesinya yang kembali mendaftarkan diri sebagai caleg maupun yang baru kali pertama mau mencicipi dunia politik.

Reza tak menutup kemungkinan suatu hari nanti bisa saja ia tergelitik menjadi politikus.

"Mungkin suatu hari nanti, saya enggak tahu," ucap pemain film Habibie & Ainun ini.

"Tapi kalau saya ditanya hari ini kenapa enggak mau ikut bersama di peta politik tahun ini, saya belum menemukan ketertarikan aja," tambah Reza.

Salah satu alasannya, kata pria yang beberapa kali menjadi Pemeran Utama Pria Terbaik Festival Film Indonesia ini, adalah kondisi politik di Indonesia yang masih melelahkan.

"Mungkin juga karena situasinya lagi begini," kata Reza.

"Itu yang kadang saya suka sedih sebenarnya dan lelah juga melihat penuh dengan adu argumentasi yang pada akhirnya juga kita tidak menemukan sebuah titik terang, kita tidak melihat adu argumentasi yang sehat, lebih banyak menyinggung satu sama lain," imbuhnya.

Baca juga: Reza Rahadian: Kadang Politik Lebih Menghibur daripada Film

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com