Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gempa Terasa Hingga di Bali, Richard Kyle Cari Tahu Kabar Jessica Iskandar

Kompas.com - 06/08/2018, 17:09 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Ati Kamil

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com -- Artis peran Richard Kyle (30) mengaku bahwa dirinya langsung menghubungi rekan seprofesinya, Jessica Iskandar (30), begitu mendengar kabar gempa mengguncang Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat, Minggu (5/8/2018).

Ketika itu Jessica sedang berada di Bali bersama putranya, El Barack Alexander (4). Richard ingin memastikan bahwa Jessica dan El dalam kondisi baik-baik saja.

"Ya, aku denger ada gempa, saya text Jessica, dia baik enggak ya," kata Richard saat jumpa pers Viu Original Series, Halustik, di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Senin (6/8/2018).

"Oh dia baik, enggak ada masalah. Mereka aman, mereka di hotel. Tapi, stafnya suruh mereka keluar biar lebih aman. Mereka baik-baik aja," sambungnya.

Baca juga: Richard Kyle Masuk Kriteria Lelaki Idaman Jessica Iskandar

Ketika dihubungi oleh sejumlah wartawan, Senin (6/8/2018), Jessica Iskandar mengaku juga merasakan getaran kuat gempa 7 magnitudo tersebut, tetapi dalam kondisi baik-baik saja.

"Ya, baik-baik saja. Cuma kaget saja, karena saat itu kami lagi ada di restoran Jepang, terus meja kompor kentayaki-nya goyang-goyang," cerita Jessica.

Baca juga: Richard Kyle Pintar Ambil Hati Putra Jessica Iskandar

Selain itu, ibunda Richard Kyle juga sedang berada di Bali. Bintang film Insya Allah Sah! itu sempat merasa panik begitu mendengar kabar gempa tersebut.

"Mama aku juga lagi di Bali, jadi aku langsung telepon Mama. Ya, kalau sama teman dan keluarga ya panik, makanya pas aku dengar sudah langsung telepon dan text gitu, please let me know gimana kondisinya. Selalu gitu, of course," tutur Richard.

Baca juga: Jessica Iskandar Ungkap Status Hubungannya dengan Richard Kyle

Richard Kyle dan Jessica Iskandar belakangan ini dikabarkan menjalin hubungan istimewa. Mereka kerap terlihat jalan berdua.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com