Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kaki Syahrini Keram Gara-gara Latihan Menari dengan High Heels 11 Cm

Kompas.com - 18/09/2018, 19:44 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com- Penyanyi Syahrini mengenakan sepatu hak tinggi 11 sentimeter saat latihan menari untuk mempersiapkan konser Journey Of Syahrini (JOS) #10TahunJambulKhatulistiwa. Akibatnya, kaki perempuan yang akrab disapa Inces itu mengalami kram.

Hal itu dikatakan Syahrini saat ditemui usai latihan di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (18/9/2018).

"Aku narinya pakai heels 11 sentimeter, ya Allah kemarin udah.., makanya hari ini pakai sneakers, karena kemarin terasa sekali kram terus sakit. Aku salah sih, jadi dari awal step pertama pakai heels," kata Syahrini.

Baca juga: Demi Gerak Lincah dalam Konsernya, Syahrini Kuruskan Badannya

Selain untuk membiasakn diri, Syahrini menilai lagu-lagu yang dilantunkannya cocok dibawakan dengan tarian.

"Ada lagu-lagu aku, Teh Melly kan pas dibawain nari pas latihan, salah pakai heels karena aku ingin terbiasa, tapi kemarin kram sakit sekali sampai sekarang," ucap bintang film Bodyguard Ugal-Ugalan itu.

Meski sangat senang menari, Syahrini mengaku sudah tiga tahun tak pernah menari.

"Kan udah tiga tahun nih enggak nari, sebenarnya suka banget kayak tang,o chacha, centil-centilan gitu kan enak diajak nari," imbuhnya.

Ada lima lagu yang akan disuguhkan Syahrini dengan tarian. Konser Journey Of Syahrini akan digelar pada 20 September 2018 mendatang di Art Preneur Ciputra, Kuningan, Jakarta Selatan.

Baca juga: Mau Tonton Konser Syahrini? Pakailah Kostum Merah dan Putih

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com