JAKARTA, KOMPAS.com - Mobil yang dikendarai Aliando Syarief tertabrak truk. Karena hal itu Ali koma dan tak sadarkan diri.
Kekasihnya Aurora Ribero pun menangis histeris saat tahu kejadian itu. Belum lagi sebelumnya, Aurora dan Ali sudah berjanji akan terus bersama dan saling mencintai.
Di sisi lain, muncul pula sosok pria lain yang berusaha menggantikan sosol Ali di hati Aurora. Pria tersebut adalah Teuku Rassya. Rassya mencoba mengambil hati Aurora selama Ali koma.
Walau sedang koma, rupanya Ali melihat semua kejadian di sekelilingnya. Pasalnya, roh Ali keluar dari tubuhnya saat ia tak sadarkan diri di rumah sakit.
Baca juga: Aliando Syarief Ungguli Lee Min Ho di Daftar 100 Pria Paling Ganteng
Ali bisa menyaksikan bagaimana kekasihnya, Aurora menangis. Beruntung sahabatnya, Dewa, bisa melihat roh Ali. Dewa lantas membantu Ali untuk berkomunikasi dengan Aurora.
Itulah sepenggal kisah film Asal Kau Bahagia yang muncul dalam trailernya yang diluncurkan pada Jumat (2/11/2018) di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan.
Dalam film karya Rako Prijanto ini, semua nama karakter memang sama dengan nama aslinya.
Bagi Rako, kisah ini sangat menyentuh.
"Dramanya juga bagus. Dewa, Aurora, Ali dan semuanya kasih semuanya di film ini ya. Memang film ini menguras perasaan banget. Frame yang kita bikin angkat ekspresi pemain. Semua pemain gimana mendelivernya," ujar Rako dalam jumpa pers.
Asal Kau Bahagia dibintangi oleh Aliando Syarief, Aurora Robero, Teuku Rassya, Dewa Dayana, Surya Saputra, Vonny Cornelia, Meisya Siregar, Sari Koeswoyo, Verdi Soelaiman, dan Hans de Kraker. Film bergenre drama remaja ini akan tayang 27 Desember 2018 mendatang.
Baca juga: Aliando Syarief Yakin Gila Lu Ndro Bakal Pecah Gara-gara Alien
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.