MAGELANG, KOMPAS.com — Mariah Carey memenuhi janjinya untuk tampil dengan busana lebih sopan di panggung "Himbara Borobudur Symphony 2018" di Taman Lumbini Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, Selasa (6/11/2018) malam.
Di awal penampilannya, Mimi—panggilannya—mengenakan gaun selutut, warna hitam gemerlap, dipadukan dengan heels warna senada.
Ia terlihat begitu enerjik saat menyanyikan empat lagu pertamannya, antara lain "Fly Away", "Honey", "Shake It Off", dan "Make It Happen".
"Hello, Indonesia..." sapanya kepada penonton yang hadir malam itu.
Di pertengahan konser atau memasuki lagu ke-9, penyanyi berusia 48 tahun itu telah berganti busana. Kali ini ia memakai busana terusan panjang hingga mata kaki, lengan panjang, warna hitam.
Tentu Mariah Carey tampil anggun. Rambut pirang lurus dibiarkan terurai.
Kendati demikian ia tetap bisa bergerak leluasa menyapa penonton baik di sisi kanan, kiri dan tengah panggung. Ia juga sesakali menari kompak dengan penari latarnya.
"Saya bahagia berada di tempat yang menarik ini," ucapnya.
Menjelang akhir penampilannya, Mariah Carey berhasil memukai penggemarnya dengan busana warna emas gemerlap, tetap dengan potongan panjang hingga mata kaki, dan berlengan panjang.
Warna ini menambah pesona diva itu, apalagi di depan mahakarya Candi Borobudur yang tampak megah malam itu.
Direktur Utama PT Taman Wisata Candi Borobudur Edy Setijono mengungkapkan, Mariah Mariah Carey telah memenuhi janji untuk berbusana sopan di Borobudur.
"Ia memenuhi janjinya untuk pakai busana sopan, tidak vulgar, karena untuk mengormati keberadaan Candi Borobudur. Sebelumnya kami memberikan pengertikan bahwa tempat ini tempat sakral, ada norma yang harus dijalankan, dan mereka menghormati itu," ujar Edy, usai acara.
Hanya ada satu hal yang tidak terpenuhi, kata Edy, yaitu pemakaian busana tradisional atau batik. Tim Mariah Carey benar-benar sudah memilik konsep sendiri perihal penampilannya meski penyelenggara sudah menyiapkan kain batik.
"Ya, soal batik tidak direspons. Mereka memang sudah punya set sendiri, yang mungkin tidak bisa diubah lagi," tutur Edy.
Baca juga: Mariah Carey: Hello Indonesia...
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.