Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gara-gara BTS, Situs Web Sebuah Restoran Ayam Goreng Jadi Error

Kompas.com - 20/03/2019, 13:59 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Editor

Sumber Koreaboo

KOMPAS.com - Boyband BTS baru-baru ini membuat sever situs web sebuah restoran ayam goreng bernama Gamaro Gangjung di Korea Selatan mengalami erorr.

Gara-garanya, pada Senin (18/3/2019), para member BTS sebelumnya membagikan cuplikan di balik layar, di mana RM dkk terlihat menyantap ayam goreng asam manis.

Dalam video di akun YouTube resmi mereka, BTS terlihat duduk mengelilingi meja menikmati potongan-potongan ayam dalam kotak-kotak cokelat. Masing-masing member mendapatkan satu kotak ayam goreng dengan foto Jin pada tiap tutup kotak.

Ayam goreng Gamaro Gagjung yang disantap BTS.YouTube/BangtanTV Ayam goreng Gamaro Gagjung yang disantap BTS.
BTS, yang terkenal memiliki nafsu makan yang baik, berhasil membuat ngiler siapa pun yang menonton 'acara makan-makan' itu, tak terkecuali para penggemar mereka yang disebut ARMY.

Baca juga: Boyband BTS Muncul dalam Animasi The Simpsons

Boyband bentukan Big Hit Entertainment itu berkomentar tentang betapa lezatnya ayam tersebut dan Jin berbagi bahwa ia memesan sekitar 500 kotak.

Para member BTS sedang asik menyantap ayam goreng Gamaro Gangjung.YouTube/BangtanTV Para member BTS sedang asik menyantap ayam goreng Gamaro Gangjung.
Seakan tergerak oleh 'acara makan-makan' bersama BTS itu, orang-orang tampaknya membanjiri itus web restoran ayam goreng tersebut. Sampai-sampai, server website rumah makan itu mengalami 'down'.

Bidik layar laman situs web restoran ayam goreng Gamaro Gangjung yang alami error gara-gara BTS.Koreaboo Bidik layar laman situs web restoran ayam goreng Gamaro Gangjung yang alami error gara-gara BTS.
Kejadian 'ayam goreng' itu tidak mengejutkan karena ARMY telah membuktikan bahwa mereka tidak boleh diremehkan.

Sebelumnya, mereka menyebabkan salah satu produk pewangi pakaian kekurangan stok setelah Jungkook mengungkap bahwa ia menggunakan pewangi pakaian merek itu.

Baca juga: Agensi BTS Larang Penggemar Kunjungi Kantornya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Koreaboo
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com