Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jin Bocorkan Rahasia Kesuksesan Boyband BTS

Kompas.com - 21/03/2019, 17:02 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Editor

Sumber Soompi

KOMPAS.com - Kesuksesan boyband asal Korea Selatan, BTS, sudah tak diragukan lagi. Nama mereka terus melejit tidak hanya di Asia, tetapi juga pasar musik Amerika Serikat. Terlebih sejak album Wings (2016) dan Love Yourself: Tear (2018) dirilis.

Dalam siaran V Live baru-baru ini, member tertua BTS, Kim Seok Jin atau Jin, membocorkan salah satu rahasia sukses grupnya itu.

"Agensi (Big Hit Entertainment) kami memberi kami waktu yang pasti untuk beristirahat sambil mempersiapkan comeback kami," kata Jin.

“Saya pikir itu sebabnya album kami memiliki kualitas yang baik. Saya pikir agensi kami memiliki strategi yang baik; itu cerdas. Agensi kami cukup pintar," tambahnya.

Baca juga: Agensi BTS Larang Penggemar Kunjungi Kantornya

Jin menjelaskan bahwa Big Hit memberikan waktu sekitar dua pertiga dari jadwal mereka untuk mempersiapkan comeback dan pekerjaan yang lain. Sementara sepertiga lainnya untuk waktu istirahat mereka atau membuat konten untuk ARMY, nama fandom BTS.

Penjelasannya itu untuk meyakinkan penggemar yang khawatir BTS mungkin terlalu lelah karena jadwal yang padat, terlebih dalam mempersiapkan comeback mereka.

BTS akan merilis album baru berjudul Map of the Soul: Persona pada 12 April mendatang. Map of the Soul: Persona merupakan album pertama setelah trilogi Love Yourself.

Sebagai informasi, dua album Love Yourself berhasil menempati puncak Billboard 200, yakni Love Yourself: Tear pada Mei 2018 dan Love Yourself: Answer pada Agustus 2018.

Pre-order untuk Map of the Soul: Persona akan dibuka pada 13 Maret 2019.

Baca juga: Gara-gara BTS, Situs Web Sebuah Restoran Ayam Goreng Jadi Error

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau