KOMPAS.com - Penyanyi pop Justin Bieber mengumumkan ia beristirahat dari musik demi berfokus pada pemulihan mentalnya.
Melalui sebuah tulisan panjang di Instagram, Selasa (26/3/2019), penyanyi berusia 25 tahun itu menjawab pesan penggemar yang menginginkan album baru darinya.
"Aku melakukan tur sepanjang masa remajaku dan awal-awal usia 20 tahunku. Aku menyadari dan kalian mungkin melihat betapa tidak menyenangkannya tur terakhirku," kata Bieber.
Bieber mengatakan baik dia maupun para penggemar seharusnya tidak mengalami tur yang seperti itu.
"Kalian sudah membayar untuk menyaksikan konser yang membuat gembira tetapi secara emosional aku tidak mampu member hal itu pada masa-masa akhir turku," tulis suami Hailey Baldwin tersebut.
Pemuda kelahiran 1 Maret 1994 itu mengaku saat ini ia berfokus untuk memperbaiki akar masalah yang ia hadapi.
"Supaya aku tidak hancur, supaya aku bisa menjaga pernikahanku dan menjadi seorang ayah seperti yang aku idamkan," katanya.
"Musik memang sangat penting bagiku, tetapi tidak ada yang lebih utama dari pada keluarga dan kesehatanku," lanjut penyanyi kelahiran Kanada itu.
Justin Bieber berjanji akan mengeluarkan album yang keren secepat mungkin.
Kali terakhir Justin Bieber merilis album adalah pada 2015 dengan Purpose. Dua tahun kemudian ia mengakhiri turnya lebih awal dengan alasan "kondisi yang tidak diprediksi".
Justin Bieber menikah dengan Hailey Baldwin pada September 2018 di sebuah gedung pengadilan di New York.
Menurut E! News, putri aktor Stephen Baldwin itu menjadi kekuatan Bieber dalam mengatasi depresinya.
Baca juga: Cara Manis Hailey Baldwin Rayakan Ulang Tahun Suaminya Justin Bieber
Selain itu, Justin Bieber juga rutin berkonsultasi dengan profesional di bidang kesehatan mental.
"Dia pasien rawat jalan untuk terapi dan mendapat perawatan setiap hari. Itu yang menjadi fokusnya saat ini," kata sumber yang dikutip E! News.
Baca juga: Akhirnya Bicara soal Kondisi Mentalnya, Justin Bieber Minta Didoakan
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.