KOMPAS.com - BLACKPINK lagi-lagi memecahkan rekor pekan ini. Kali ini, Jisoo dan kawan-kawan mencetak sejarah dengan video musik singel mereka yang berjudul "DDU-DU DDU-DU".
Pada 11 April 2019 pukul 20.43 waktu Korea Selatan, video musik "DDU-DU DDU-DU" mencapai 750 juta tampilan atau view di YouTube. Angka itu mereka raih dalam 300 hari atau sembilan bulan dan 27 hari.
Baca juga: Kill This Love BLACKPINK Juga Rajai Tangga Lagu Spotify
Hal ini adalah kali pertama bagi video musik grup K-pop mencapai tonggak sejarah tersebut.
Sebelumnya, PSY merupakan satu-satunya penyanyi solo Korea yang melampaui 750 juta tampilan untuk video musik "Gangnam Style" dan "Gentleman".
Hit "DDU-DU DDU-DU" milik BLACKPINK dirilis sebagai judul lagu dari mini album pertama mereka bertajuk Square Up pada 15 Juni 2018.
Baca juga: BLACKPINK Bakal Tampil dalam The Late Late Show with James Corden
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.