JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi solo Muhammad Tulus Rusydi atau Tulus kini mulai konsisten mengurangi penggunaan plastik dalam kesehariannya.
Tulus mengaku, ia telah melakukan hal tersebut dalam beberapa tahun terakhir.
"Sekarang nyaris enggak pernah lagi pakai tempat makan yang di luar, selalu bawa dari rumah termasuk sedotannya juga, lalu kemudian saya juga sekeluarga kalau ke pasar biasa bawa kantong sendiri," ucap Tulus saat ditemui dalam pembukaan pameran Laut Kita di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Senin (22/4/2019).
Pada awal-awal, kata Tulus, ia masih sering lupa untuk menerapkan kebiasaan tersebut meski kini seiring waktu semakin giat.
Baca juga: Tulus Kurangi Penggunaan Plastik Setelah Tahu Dampaknya
"Dulu pas awal-awal saya sebenarnya sudah dari tahun lalu sudah di kasih sama Mbak Citra soal kantong belanjaan kalau pergi, cuma saya selalu lupa, tapi belakangan ini aja saya harus mesti dipaksakan gitu," ucapnya.
Meski begitu, pria berusia 31 tahun ini tak menampik kalau dirinya belum sepenuhnya mampu menerapkan kebiasaan tersebut 100 persen.
Pelantun "Teman Hidup" ini mengaku masih harus banyak belajar bagaimana menggunakan plastik secara bijak.
"Saya sampai sekarang masih menggunakan (plastik). Tapi saya belajar untuk meminimalisir. Contoh, botol plastik untuk minuman saya masih pakai, tapi saya lebih mengutamakan yang saya bisa isi ulang. Tapi saya belum sampai di tahapan menolak, saya sejujurnya belum sampai ke situ sih," imbuhnya.
Baca juga: Adu Rayu Bikin Tulus Belajar Ragam Proses Kreatif
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.