Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daripada Shooting Stripping, Zaskia Adya Mecca Kini Lebih Suka Berdagang

Kompas.com - 30/04/2019, 18:59 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Zaskia Adya Mecca (31) mengatakan bahwa saat ini ia merasa nyaman dengan aktifitasnya sebagai pedagang pakaian muslim.

"Iya karena jadi pedagang tuh masya Allah banget waktunya aku bisa ngatur sendiri, apalagi sekarang sudah jalannya semua online. Jadi dagang cuma diam duduk di rumah, buka handphone, buka aplikasi sudah bisa interaksi dengan banyak orang," kata Zaskia saat ditemui di Pacific Century, SCBD, Jakarta Selatan, Selasa (30/4/2019).

Zaskia membandingkan saat dirinya masih menjalani kegiatan shooting striping, dengan berdagang istri sutradara Hanung Bramantyo ini lebih memiliki banyak waktu dengan anak-anaknya.

"Jadi untuk ibu dengan anak banyak, ketimbang untuk shooting, keluar, isi acara, kayaknya aku lebih prefer dagang yang bisa aku remote semuanya dari rumah," kata Zaskia.

Baca juga: Anak Asma, Zaskia Adya Mecca Sering Kena Omel Suami karena Kurang Sigap

Terlebih dari sisi pemasukan, berdagang dirasa lebih menguntungkan.

"Jujur ya, setelah aku ngejalanin stripping bertahun-tahun sampai sekarang dagang enam tahun, jauh lebih besar pendapatan ketika aku berdagang dibanding aku stripping," ungkapnya.

Selain itu, Zaskia juga mendapatkan banyak pengalaman baru.

"Selain keuntungan dari materi, dari pengalaman, sosialisasi, banyak sekali yang aku dapati. Yang kayak justru enggak cuma materi ya, tapi kayak pengalaman, relasi ketika aku berdagang. Jadi sekarang aku bersyukur bisa jadi pedagang," kata pemain film Ayat-ayat Cinta tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com