Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kemarin Batal Nonton, Penggemar Antre Lagi di Konser LANY Sejak Siang

Kompas.com - 14/08/2019, 15:57 WIB
Andika Aditia,
Dian Maharani

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Para calon penonton mulai memadati area konser grup band asal Los Angeles, Amerika, LANY di Tennis Indoor Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (14/8/2019).

Dari pantauan Kompas.com di lokasi, calon penonton itu terlihat antre sepanjang 50 meter dari pintu gerbang lokasi konser. 

Para penggemar LANY mulai berdatangan sejak pukul 14.00 WIB, dan masih terus berdatangan hingga kini.

Mereka merupakan para penggemar yang batal menyaksikan konser LANY sesi pertama, yakni pada hari Selasa (13/8/2019) kemarin.

Baca juga: Cek Tata Cara Refund Tiket Konser LANY di Jakarta

"Kita sudah dari pukul 14.30 WIB antre di sini, ini semua penonton yang kemarin batal, jadi hari ini nonton lagi yang sesi pertama," ucap salah seorang calon penonton yang sedang antre bernama Rani.

Untuk diketahui, LANY yang rencananya akan melangsungkan tur konsernya yang bertajuk "Lany Malibu Night Tour" kemarin malam hingga hari ini (13-14 Agustus 2019) di Tennis Indoor Senayan, Jakarta Pusat, mengalami perubahan mendadak.

Karena suatu hal, konser LANY malam ini harus dibatalkan, dan akan digelar langsung dua kali pertunjukan pada hari ini, Rabu (14/8/2019).

Dengan begitu, jadwal konser LANY pada hari ini akan dilangsungkan dalam dua sesi sekaligus, yakni pada pukul 18.00 WIB dan 22.00 WIB.

Baca juga: Konser di Indonesia, LANY Janjikan Aksi Panggung yang Maksimal

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com