SEOUL, KOMPAS.com - Aktris Natalia Reyes (32) harus bersaing dengan empat aktris lain untuk memperebutkan karakter Dani Ramos dalam film Terminator: Dark Fate.
"Natalia adalah satu dari lima kontestan perempuan," ujar sutradara Tim Miller di Four Seasons Hotel, Seoul, Korea Selatan, Senin (21/10/2019).
Miller mengatakan, tim produksinya memang ingin mencari sosok aktris yang berasal dari Amerika Latin sehingga dipilihlah Reyes.
Baca juga: 5 Menit Pertama Film Terminator Akan Diputar di Indonesia Comic Con 2019
Reyes merupakan aktris yang berasal dari Bogota, Kolombia.
"Dia (Reyes) sebenarnya berada di urutan kedua atau ketiga dalam peran untuk mendampingi Linda Hamilton, namun akhirnya dia (Natalia) yang memenangkanya," kata Miller.
Miller melihat Reyes memiliki bakat dan karier yang bagus di dunia perfilman. Hamilton, kata Miller, bahkan menyanjung Reyes saat menjalani kegiatan syuting.
"Linda mengatakan dia sangat bagus akting. Jujur saja, dia sangat hebat ketika beradegan dengan kakaknya. Itu adalah adegan yang menguras emosi, dia (Reyes) bermain sangat brilian.
Terminator: Dark Fate mengambil latar setelah film Terminator 2: Judgment Day yang rilis 1991.
Dani Ramos (Natalia Reyes) hidup sederhana di Mexico City bersama saudara laki-lakinya dan ayahnya.
Masalah muncul ketika datang Terminator dari masa depan, Rev-9 (Gabriel Luna), yang lebih canggih. Ia memburu dan bertugas membunuh Dani.
Baca juga: Berusia 72 Tahun, Arnold Schwarzenegger Menolak Tua Beraksi di Terminator: Dark Fate
Disaa terancam, keselamatan Dani bergantung pada dua orang pelindung, yakni Grace (Mackenzie Davis), seorang prajurit super dari masa depan yang telah ditingkatkan fisiknya, serta sang veteran Sarah Connor (Linda Hamilton).
Ketika Rev-9 dengan kejam menghancurkan segala sesuatu dan semua orang yang menghalanginya untuk berburu Dani, ketiganya bergabung dengan T-800 (Arnold Schwarzenegger) dari masa lalu Sarah yang memunculkan kembali polemik lama.
Film arahan sutradara Tim Miller itu akan tayang di jaringan bioskop Indonesia pada 30 Oktober 2019.
Baca juga: Arnold Schwarzenegger: Terminator Sangat Pengaruhi Karierku
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.