Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anjasmara Jadi Guru Yoga

Kompas.com - 27/11/2013, 15:57 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com -- Sejak dua bulan lalu, pemain film Anjasmara (38) mengajar yoga di rumahnya setiap Selasa dan Kamis pagi. Muridnya belum banyak, tetapi Anjas senang dapat membagikan ilmu dan menularkan energi positif kepada orang lain.

"Saya belajar yoga sejak tahun 2004, semula karena tertarik dengan meditasi. Yoga membuat saya lebih sehat, fokus, dan sabar. Tubuh, jiwa, pikiran kita juga lebih kuat,” kata Anjas di Kemang, Jakarta, Senin (25/11/2013).

Pemeran Pak Jody, ayah Keke dalam sinetron Surat Kecil untuk Tuhan, ini riang hati belajar yoga karena dapat melakukannya di mana saja dan kapan saja. Selain itu, yoga juga tidak memerlukan peralatan khusus.

"Biasanya, saya yoga selama satu-dua jam. Awal menjadi guru yoga karena dijeblosin guru saya. Semula dia mengajak saya ikut pelatihan dan tiba-tiba disuruh mengajar, ha-ha-ha," ujar Anjas.

Meski sibuk melakukan pengambilan gambar sinetron dan mengajar yoga, Anjas tetap punya waktu untuk kesibukan yang lain. Dia memiliki usaha pembuatan perabot untuk yoga.

"Namanya Asmara Bumi Living. Saya membuat perabot yang enak dipakai untuk berlatih yoga," kata suami pemain film Dian Nitami ini.

Ia juga mengajari anak-anaknya yoga. Amanda dan Luther, misalnya, berlatih yoga. "Sassi belum ikut," lanjut Anjas, yang mengaku baru memiliki lisensi untuk mengajar yoga bagi orang dewasa. (TIA)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com